kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

CMNP Raih pendapatan Rp 666,49 miliar


Sabtu, 29 Desember 2012 / 10:55 WIB
CMNP Raih pendapatan Rp 666,49 miliar
ILUSTRASI. Suasana bioskop. Surya/Ahmad Zaimul Haq


Reporter: Agustinus Beo Da Costa | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Hingga kuartal III tahun 2012 ini, emiten jalan tol PT Citra Marga Nusaphala Tbk membukukan pendapatan Rp 666, 49 miliar. Angka ini naik 15% dari pendapatan pada kuartal III tahun 2011 sebesar Rp 580, 46 miliar.

Hal ini diungkapkan oleh Manajemen Citra Marga Nusaphala dalam Keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia ,Jumat (28/12). Sementara itu, laba bersih kuartal III emiten berkode CMNP ini mencapai sebesar Rp 300,82 miliar atau naik 26,5 % dari laba bersih periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 237,73 miliar.

Namun, beban usaha CMNP hingga kuartal III tahun 2012 juga naik sebesar 7,37% dari beban usaha pada periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 242,20 miliar menjadi Rp 260,07 miliar . Kenaikan kinerja pendapatan CMNP sebagian besar ditunjang pendapatan tol sebesar Rp 662,27 miliar dan pendapatan sewa sebesar Rp 4,21miliar.

Pendapatan tol perseroan sebagian besar diperoleh dari tol ruas lingkar dalam Kota Jakarta sebesar Rp 609.68 miliar. Sedangkan ruas tol Simpang Susun Waru-Bandara Juanda Surabaya menghasilkan pendapatan sebesar Rp 52,59 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×