Reporter: Akmalal Hamdhi | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1.32% secara harian ke level 6.617.847 di perdagangan Kamis (6/3). Berikut rekomendasi teknikal beberapa saham yang dapat dicermati untuk Jumat (7/3).
1. PT United Tractors Tbk (UNTR)
Pertahankan Beli terutama dengan level entri di 24.475 – 24.625. UNTR berhasil menembus batas atas down channel. Selain itu, sinyal stochastic K_D dan RSI positif.
Rekomendasi : Buy
Support : Rp 23.425
Baca Juga: Pemegang Saham Pengendali Ramai Beli Sahamnya Sendiri, Ini Rekomendasi Analis
Resistance : Rp 25.175
Nafan Aji Gusta, Mirae Asset Sekuritas
2. PT Pakuwon Jati Tbk (PWON)
Indikator Stochastic berada di level 20, baru saja golden cross mengindikasikan tren naik. MACD juga terlihat golden cross bergerak naik. Candle berada di garis atas bolinger band
Rekomendasi : Buy on Weakness
Support : Rp 380
Resistance : Rp 450
Kiswoyo Adi Joe, PT Rumah Para Pedagang
3. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
Pergerakan KLBF diperkirakan sedang berada di awal fase uptrendnya dan disertai dengan tingginya volume pembelian. Dari sisi indikator lain, MACD mulai bergerak menyempit di area negatif, dengan Stochastic yang berpeluang goldencross ke area netral.
Rekomendasi : Buy if Break
Support : Rp 1.090
Resistance : Rp 1.170
Herditya Wicaksana, MNC Sekuritas
Baca Juga: BBRI dan BBCA Teratas, Simak Saham-Saham yang Banyak Diburu Asing Kemarin
Selanjutnya: Mengembangkan Ekosistem Digital, Begini Langkah Pandi, APJII dan ATSI
Menarik Dibaca: Ini Langkah Praktis Tarik Tunai BCA Tanpa Kartu ATM dengan Aman
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News