kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

Cek Rekomendasi Saham BMRI, CPIN, IPCC, MEDC Untuk Hari Ini (8/11)


Rabu, 08 November 2023 / 06:35 WIB
Cek Rekomendasi Saham BMRI, CPIN, IPCC, MEDC Untuk Hari Ini (8/11)
ILUSTRASI. IHSG ditutup melemah 0,51% atau turun 35,04 poin ke posisi 6.843,79 pada Selasa (7/11).


Reporter: Yuliana Hema | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih rawan terkoreksi. IHSG ditutup melemah 0,51% atau turun 35,04 poin ke posisi 6.843,79 pada Selasa (7/11). 

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mencermati secara teknikal, IHSG masih rawan koreksi untuk menguji rentang area 6.734 hingga 6.792.

Namun demikian, Herditya memproyeksikan posisi IHSG saat ini diperkirakan sedang berada di awal wave (iii) dari wave [iii], sehingga berpotensi menguat. 

"Sehingga diperkirakan IHSG berpeluang kembali menguat untuk menguji ke 6.938," jelas dia, Rabu (8/11). 

Baca Juga: IHSG Berpotensi Konsolidasi Pada Rabu (8/11), Saham-Saham Ini Bisa Dilirik

Berikut rekomendasi saham dari MNC Sekuritas hari ini (8/11):

1. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)

BMRI terkoreksi 0,8% ke Rp 5.875 disertai dengan munculnya volume penjualan, koreksi dari BMRI pun sempat menembus MA20. Selama BMRI masih bergerak di atas Rp 5.625 sebagai stop loss, maka posisi BMRI saat ini diperkirakan masih berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [v], sehingga BMRI masih berpeluang menguat kembali.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 5.700-Rp 5.850

Target harga: Rp 6.100, Rp 6.250

Stop loss: Di bawah Rp 5.625

Baca Juga: Wall Street Mencatat Reli Kenaikan Terpanjang Dalam 2 Tahun

2. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN)

CPIN menguat 1,4% ke Rp 5.550 disertai dengan munculnya volume pembelian. Posisi CPIN saat ini sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [c], sehingga pergerakan CPIN masih berpeluang melanjutkan penguatannya.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 5.425-Rp 5.500

Target harga: Rp 5.800, Rp 6.025

Stop loss: Di bawah Rp 5.350

Baca Juga: BRPT, TPIA, ESSA Hingga CHEM, Emiten Kimia Meramu Formula Untuk Memulihkan Kinerja

3. PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC)

IPCC menguat 2,1% ke Rp 725 disertai dengan munculnya volume pembelian, namun penguatan IPCC masih tertahan oleh MA60. Posisi IPCC saat ini sedang berada di awal wave [c] dari wave 5, sehingga IPCC masih berpeluang melanjutkan penguatannya.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 710-Rp 720

Target harga: Rp 770, Rp 825

Stop loss: Di bawah Rp 695

Baca Juga: IHSG Ditutup Melemah pada Selasa, Cermati Saham Rekomendasi Analis pada Rabu (8/11)

4. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)

MEDC terkoreksi 4,5% ke Rp 1.175 disertai munculnya peningkatan volume penjualan. Saat ini, posisi MEDC diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave [v] dari wave C dari wave (B), sehingga MEDC masih rawan terkoreksi dan dapat dimanfaatkan untuk buy on weakness.

Rekomendasi: Buy on weakness Rp 1.000-Rp 1.100

Target harga: Rp 1.280, Rp 1.365

Stop loss: Di bawah Rp 960

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×