kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bursa Asia Bervariasi di Pagi Ini (2/9), Pasar Menanti Data Tenaga Kerja AS


Jumat, 02 September 2022 / 08:26 WIB
Bursa Asia Bervariasi di Pagi Ini (2/9), Pasar Menanti Data Tenaga Kerja AS
ILUSTRASI. Bursa Asia bergerak bervariasi pada pagi ini (2/9)


Reporter: Anna Suci Perwitasari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Asia bervariasi dengan kecenderungan melemah pada awal perdagangan hari ini. Jumat (1/9), pukul 08.21 WIB, indeks Nikkei 225 masih melemah 0,20% ke 27.606,45. Serupa, indeks Hang Seng turun 0,13% ke 19.572,47.

Sejalan, Indeks Taiex koreksi tipis 0,08% ke 14.790,45. Sementara indeks Kospi sukses menguat 0,50% ke 2.427,66 dan indeks ASX 200 turun 0,11% ke 6.837,8.

Sedangkan, FTSE Straits Times turun 0,26% ke 3.215,81 dan FTSE Malay naik 0,35% ke 1.497,14.

Pergerakan bursa saham di kawasan cenderung beragam dengan indeks Nikkei yang masih melemah. Pasar di Asia cenderung hati-hati karena menanti data tenaga kerja Amerika Serikat (AS) bulan Agustus.

Data tersebut menjadi indikator utama sebelum keputusan suku bunga Federal Reserve berikutnya pada akhir bulan ini.

Baca Juga: Begini Rekomendasi Saham yang Menarik Dilirik dari Sejumlah Analis Hari Ini (2/9)

Para ekonom memperkirakan ada 318.000 pekerjaan ditambahkan pada bulan Agustus, lebih sedikit dari 528.000 pekerjaan yang ditambahkan pada bulan Juli, menurut Dow Jones. Sementara itu, tingkat pengangguran diperkirakan tidak akan berubah pada level 3,5%.

"Semua fokus hari ini adalah pada data penggajian yang keluar nanti malam, di mana angka (proyeksi0 adalah untuk cetakan yang lebih kuat dari yang diharapkan, yang akan menambah argumen untuk kenaikan sukuĀ  bunga 75 bps pada bulan September," kata Tapas Strickland, ekonom di National Australia Bank, menulis dalam catatan Jumat.

Pada sesi sebelumnya, dua dari tiga indeks utama Wall Street ditutup menguat. Dow Jones Industrial Average ditutup naik 145,99 poin atau sekitar 0,5%, menjadi 31.656,42 dan S&P 500 naik 0,3% ke 3.966,85. Sedangkan Nasdaq Composite masih melemah sekitar 0,3%, menjadi 11.785,13.

Dari kawasan, data inflasi Korea Selatan yang melandai membuat Kospi menguat. Berdasarkan Statistik Korea, inflasi tahunan capai 5,7% di Agustus 2022.

Realisasi tersebut lebih rendah dari proyeksi analis dalam jajak pendapat yang dilakukan Reuters dengan rata-rata inflasi tahunan capai 6,1% di bulan lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×