kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,02   -8,28   -0.91%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bursa AS memerah di awal pekan


Senin, 29 Juni 2015 / 22:08 WIB
Bursa AS memerah di awal pekan


Sumber: Bloomberg | Editor: Yudho Winarto

NEW YORK. Bursa saham Amerika Serikat (AS) memerah di tengah kekhawatiran meningkatnya dampak potensi keluarnya Yunani dari zona euro. Pasca langkah Perdana Menteri Alexis Tsipras menutup bank dan mengontrol pasar modal.

Sembilan dari 10 industri utama Indeks Standard & Poor 500 turun, dengan saham keuangan kehilangan 1%. Citigroup Inc dan JPMorgan Chase & Co tergelincir sedikitnya 1,5%. 

Indeks S & P 500 merosot 0,6% menjadi 2.088,03 pukul 10:05 waktu New York, setelah sebelumnya kehilangan 0,9%. Dow Jones Industrial Average kehilangan 114,91 poin, atau 0,6%, ke 17.831,77, dan Indeks Komposit Nasdaq turun 0,7%.

"Dengan begitu banyak ketidakpastian di sekitar memicu sentimen negatif, reaksi spontan akan mengurangi aset berisiko. Anda memiliki situasi yang berpotensi sangat jelek pekan ini," kata Michael James, managing director Wedbush Securities.

Yunani akan menutup pemberi pinjaman dan menerapkan kontrol pasar modal, yang akan memperdalam menuju resesi dan berisiko keluar dari zona euro. Asal tahu saja, pembicaraan lebih soal bantuan bailout dengan kreditor internasional runtuh akhir pekan lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×