kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisi International (BISI) bagikan dividen dengan yield 3,38%, catat jadwalnya


Sabtu, 26 Juni 2021 / 08:53 WIB
Bisi International (BISI) bagikan dividen dengan yield 3,38%, catat jadwalnya
ILUSTRASI. Panen hasil benih jagung super hibrida produksi BISI.


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bisi International Tbk (BISI) akan membagikan dividen dari laba tahun 2020. BISI akan menebar dividen Rp 38 per saham.

Emiten ini akan membagikan total dividen Rp 114 miliar. Jumlah ini setara dengan 41,39% dari laba tahun lalu.

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) Jumat (25/6), ini jadwal pembagian dividen BISI:

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 1 Juli 2021
  • Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 2 Juli 2021
  • Cum dividen di pasar tunai: 5 Juli 2021
  • Ex dividen di pasar tunai: 6 Juli 2021
  • Recording date: 5 Juli 2021
  • Pembayaran dividen: 13 Juli 2021

Baca Juga: Bisi International (BISI) targetkan pendapatan tumbuh 20% pada tahun ini

Pembayaran dividen ini telah mengantongi persetujuan rapat umum pemegang saham tahunan BISI pada 23 Juni lalu. BISI akan menyisihkan sisa laba tahun lalu sebagai laba ditahan.

Dengan harga saham BISI sebesar Rp 1.125 per saham pada Jumat (25/6), maka yield dividen Bisi International sebesar 3,38%.

Baca Juga: Serapan capex Bisi International (BISI) sudah capai 24% hingga kuartal I

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×