kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.505.000   -15.000   -0,99%
  • USD/IDR 16.259   -164,00   -1,02%
  • IDX 6.972   -135,45   -1,91%
  • KOMPAS100 1.040   -23,63   -2,22%
  • LQ45 817   -17,12   -2,05%
  • ISSI 213   -3,62   -1,67%
  • IDX30 417   -9,40   -2,20%
  • IDXHIDIV20 503   -10,13   -1,97%
  • IDX80 119   -2,70   -2,23%
  • IDXV30 125   -2,25   -1,77%
  • IDXQ30 139   -2,77   -1,95%

BI Intervensi Pasar SBN dan Valas, Kenaikan Yield Obligasi Dapat Dibatasi


Kamis, 05 Oktober 2023 / 11:12 WIB
BI Intervensi Pasar SBN dan Valas, Kenaikan Yield Obligasi Dapat Dibatasi
ILUSTRASI. Obligasi.


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah Bank Indonesia (BI) untuk mengintervensi pasar Surat Berharga Negara (SBN) dan valuta asing membatasi kenaikan yield obligasi pemerintah Indonesia (INDOGB) tenor 10 tahun.

Macro Strategist Samuel Sekuritas Lionel Priyadi mengatakan, yield INDOGB 10Y dapat dibatasi hanya 8 bps menjadi 7,11%.

Angka ini lebih rendah dibanding kenaikan yield INDOGB 5Y sebesar 16 bps menjadi 6,89% dan INDOGB 2Y sebesar 11 bps menjadi 6,52%. Kemudian, kenaikan yield INDON 5Y sebesar 14 bps menjadi 5,78%, INDON 10Y sebesar 17 bps menjadi 6,17%, dan INDON 2Y sebesar 7 bps menjadi 5,57%.

"Sementara itu, pergerakan rupiah, terutama di pasar forward berhasil ditekan di bawah Rp 15.650 per USD," ucap Lionel dalam risetnya, Kamis (5/10). 

Baca Juga: Kenaikan Yield Obligasi Negara AS Turut Menekan Obligasi Korporasi Indonesia

Menurut Lionel, intervensi BI masih mungkin berlanjut dalam rangka memanfaatkan momentum selling pause di pasar global menjelang rilis data pasar tenaga Amerika Serikat bulan September 2023 pada Jumat (6/10). Yield 10Y UST dan Bund turun 6 bps dan 5 bps menjadi 4,73% dan 2,92% semalam akibat selling pause

Akan tetapi, aksi jual terhadap obligasi emerging market masih berlanjut yang tercermin dari penurunan indeks EMBI sebesar 0,2%. Lionel memperkirakan yield INDOGB 10Y akan mengalami konsolidasi pada rentang 7,05%-7,15%.

Begitu juga dengan rupiah yang akan terkonsolidasi di kisaran Rp 15.550-Rp 15.650 per dolar AS. Lionel merekomendasikan investor untuk mencermati obligasi pemerintah seri FR0040, FR0050, FR0068, dan FR0100.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×