Reporter: Maggie Quesada Sukiwan | Editor: Yudho Winarto
JAKARTA. Mengacu Indonesia Bond Pricing Agency (IBPA) per Selasa (17/5), rata-rata harga obligasi pemerintah yang tercermin pada INDOBeX Government Clean Price menanjak 0,33% dibandingkan hari sebelumnya ke level 112,76.
Analis Fixed Income MNC Securities I Made Adi Saputra memaparkan, secara teknikal, indikator menunjukkan mulai adanya sinyal pembalikan arah pergerakan harga Surat Utang Negara (SUN) dari semula tren bearish menjadi tren bullish.
Kondisi ini membuka peluang kenaikan harga obligasi negara di pasar sekunder. Namun, pertumbuhan tersebut bakal dibatasi oleh aksi pelaku pasar yang masih mencermati pelaksanaan Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia yang berlangsung pada 18 Mei 2016 - 19 Mei 2016.
Oleh karena itu, Made menyarankan investor untuk tetap mencermati arah pergerakan harga SUN di pasar sekunder dengan menerapkan strategi trading jangka pendek di tengah fluktuasi pasar.
"Kami merekomendasikan beli untuk FR0071, FR0058, FR0065, FR0068 dan FR0067," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News