Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak liar di awal perdagangan Rabu (17/6). Mengutip RTI pukul 09.13 WIB, indeks naik 0,22% ke level 4.997,71..
Tercatat 183 saham naik, 84 saham turun, dan 129 saham stagnan. Total volume 1,45 miliar saham dengan nilai transaksi capai Rp 1,44 triliun.
Seluruh dari 10 indeks sektoral menghijau menopang IHSG. Sektor konstruksi paling tinggi kenaikannya 1% diikuti perdagangan 0,95% dan infrastruktur 0,22%.
Pagi ini, investor asing mencatatkan aksi jual. Di pasar reguler, net sell asing Rp 128,233 miliar dan 138,448 miliar keseluruhan market.
Baca Juga: IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat, Pertimbangkan Trading Buy Saham Blue Chip Berikut
Asal tahu, bursa saham Asia sedikit berubah pagi ini karena Dana Moneter Internasional (IMF) mengatakan ekonomi global diperkirakan kontraksi lebih dalam daripada perkiraan sebelumnya.
Saham China Daratan sebagian besar datar pada awal perdagangan, dengan Shanghai Composite dan Shenzhen Component sedikit berubah. Indeks Hang Seng Hong Kong naik 0,21%.
Di Jepang, Nikkei 225 turun 0,6% dalam perdagangan pagi dan indeks Topix turun 0,41%. Ekspor Jepang anjlok 28,3% (yoy) pada Mei, menurut statistik perdagangan sementara yang dirilis Rabu oleh Kementerian Keuangan negara itu.
Di Korea Selatan, Kospi turun secara fraksional. Sementara itu, S & P / ASX 200 di Australia menambahkan 0,18%. Secara keseluruhan, indeks MSCI Asia di luar Jepang diperdagangkan naik 0,15%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News