kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.740   20,00   0,13%
  • IDX 7.492   12,43   0,17%
  • KOMPAS100 1.159   4,94   0,43%
  • LQ45 920   6,72   0,74%
  • ISSI 226   -0,39   -0,17%
  • IDX30 475   4,06   0,86%
  • IDXHIDIV20 573   5,12   0,90%
  • IDX80 133   0,95   0,72%
  • IDXV30 141   1,37   0,98%
  • IDXQ30 158   1,02   0,65%

BBCA membagikan dividen interim Rp 85 per saham


Senin, 26 November 2018 / 13:55 WIB
BBCA membagikan dividen interim Rp 85 per saham
ILUSTRASI. Deretan ATM Bank BCA


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) akan membagikan dividen interim tahun buku 2018. Dividen tunai akan dibayarkan pada 21 Desember 2018.

BBCA akan membagikan dividen interim sebesar Rp 85 per saham dari laba periode 1 Januari 2018-30 September 2018.

"Dalam surat keputusan direksi No.184/SK/DIR/2018 serta persetujuan dewan komisaris perseroan sebagaimana dimaksud dalam surat keputusan dewan komisaris No.208/SK/KOM/2018 tanggal 22 November 2018, dengan ini diberitahukan kepada pemegang saham bahwa BBCA akan melaksakan pembagian dividen interim," kata Jan Hendra, Sekretaris Perusahaan BBCA dalam keterbukaan informasi di BEI, Senin (26/11).

Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 30 November 2018. Cum dividen pasar tunai jatuh pada 4 Desember 2018. Tanggal daftar pemegang saham yang berhak atas dividen adalah 4 Desember 2018..

Sebagai informasi, per Senin (26/11) pukul 13.38 WIB, saham BBCA tercatat sebesar Rp 25.275 per saham. Yield dividen BBCA sebesar 0,34%.

Hingga September 2018, laba bersih per saham dasar BBCA adalah Rp 751 per saham. Artinya, dividen payout ratio BBCA adalah 11,32%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×