Reporter: Yuliana Hema | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Belum genap sebulan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), saham PT Indo American Seafoods Tbk (ISEA) masuk dalam radar Unusual Market Activity (UMA) alias bergerak di luar kebiasaan.
Adapun emiten udang dan seafood beku ini baru tercatat di BEI pada 8 Juli 2024. ISEA memasang harga IPO sebesar Rp 250 per saham. Per Kamis (25/7), ISEA parkir di level Rp 155 per saham.
“Dalam rangka perlindungan investor, dengan ini kami menginformasikan bahwa telah terjadi penurunan harga saham ISEA di luar kebiasaan,” kata Yulianto Aji Sadono, Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI dalam pengumumannya, Kamis (25/7).
Meski demikian, Yulianto memastikan pengumuman UMA ini tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan di bidang pasar modal.
Baca Juga: Ramai Emiten Kecil IPO, Investor Publik Bisa Cermati Rambu-rambu Ini Sebelum Beli
“Sehubungan dengan terjadinya UMA atas saham ISEA tersebut, perlu kami sampaikan bahwa Bursa saat ini sedang mencermati perkembangan pola transaksi saham ini,” jelasnya.
Lebih lanjut, otoritas bursa meminta para investor untuk memperhatikan jawaban emiten atas permintaan konfirmasi Bursa. Kemudian, mencermati kinerja emiten dan keterbukaan informasinya.
Investor dapat mengkaji kembali rencana aksi korporasi emiten apabila rencana tersebut belum mendapatkan RUPS. Lalu, mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum melakukan pengambilan keputusan investor.
Selanjutnya: Penjualan Meningkat di Semua Segmen, Saham Unilever Naik 6%
Menarik Dibaca: 10 Daftar Bunga Tercantik di Dunia yang Cocok Jadi Dekorasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News