kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.528.000   -165.000   -9,75%
  • USD/IDR 16.419   -74,00   -0,45%
  • IDX 6.531   -66,93   -1,01%
  • KOMPAS100 938   -11,29   -1,19%
  • LQ45 733   -7,25   -0,98%
  • ISSI 204   -2,30   -1,12%
  • IDX30 381   -4,17   -1,08%
  • IDXHIDIV20 459   -2,80   -0,61%
  • IDX80 107   -1,26   -1,17%
  • IDXV30 111   -1,34   -1,20%
  • IDXQ30 125   -0,92   -0,73%

Bank BJB (BJBR) membagikan dividen dengan yield 6,10%, catat jadwalnya


Kamis, 08 April 2021 / 14:53 WIB
Bank BJB (BJBR) membagikan dividen dengan yield 6,10%, catat jadwalnya
ILUSTRASI. Petugas teller melayani nasabah di Bank BJB BSD Tanerang Selatan, Selasa (28/4). Bank BJB akan membagikan dividen senilai Rp 941,97 miliar.


Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB) akan membagikan dividen Rp 941,97 miliar atau seara Rp 95,74 per saham. Dividen ini setara dengan 56% laba bersih BJBR tahun lalu yang mencapai Rp 1,7 triliun.

Pembagian dividen ini telah mengantongi persetujuan rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada Selasa (6/4).

Baca Juga: Bank BJB (BJBR) bagikan dividen sebesar Rp 941,97 miliar

Berikut jadwal pembagian dividen BJBR dalam pengumuman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI):

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 14 April 2021
  • Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 15 April 2021
  • Cum dividen di pasar tunai: 16 April 2021
  • Ex dividen di pasar tunai: 19 April 2021
  • Recording date: 16 April 2021
  • Pembayaran dividen: 10 Mei 2021

Dengan harga saham BJBR Rp 1.570 per saham pada Kamis (8/4) pukul 2.50 WIB, maka yield dividen BJBR sebesar 6,10%.

Baca Juga: Bank BPD catatkan kenaikan laba 6,64% menjadi Rp 12,07 triliun sepanjang 2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×