Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tergelincir setelah menguat dua hari beruurut-turut.
Pada perdagangan hari Kamis (25/4), IHSG ditutup melemah 19,23 poin atau 0,27% ke level 7.155,29.
Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, sepanjang perdagangan Kamis, IHSG bergerak di zona merah dengan level terendah 7,132,10 dan level tertinggi 7.177,06.
Baca Juga: BBRI dan TLKM Teratas, Cermati 10 Saham Net Sell Terbesar Asing pada Rabu (24/4)
Total volume perdagangan saham di BEI 26,71 miliar dengan nilai transaksi Rp 14,92 triliun.
Ada 338 saham yang turun,208 saham yang naik dan 235 saham yang tidak berubah.
Sementara itu, investor asing kembali mencatatkan net sell jumbo sebesar Rp 1,30 triliun di seluruh pasar.
Akumulasi net sell asing dalam sepekan di BEI mencapai Rp 2,60 triliun.
Baca Juga: Asing Mulai Masuk Bursa, Cermati Saham yang Banyak Diborong pada Rabu (24/4)
Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Kamis:
1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 878,95 miliar
2. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) Rp 194,86 miliar
3. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 140,2 miliar
4. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) Rp 36,0 miliar
5. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 33,23 miliar
6. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 21,74 miliar
7. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) Rp 18,03 miliar
8. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) Rp 16,15 miliar
9. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) Rp 15,03 miliar
10. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 15,03 miliar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News