kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.568.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.190   15,00   0,09%
  • IDX 7.089   24,28   0,34%
  • KOMPAS100 1.050   2,99   0,29%
  • LQ45 820   -0,96   -0,12%
  • ISSI 212   2,00   0,95%
  • IDX30 421   -0,80   -0,19%
  • IDXHIDIV20 504   -0,45   -0,09%
  • IDX80 120   0,40   0,33%
  • IDXV30 124   0,56   0,46%
  • IDXQ30 139   -0,48   -0,34%

ASII mulai injak gas


Selasa, 15 September 2015 / 08:31 WIB
ASII mulai injak gas


Reporter: Amailia Putri Hasniawati, Narita Indrastiti | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Penjualan otomotif PT Astra International Tbk (ASII) membaik pada bulan Agustus di segmen kendaraan roda dua dan roda empat. Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ASII menjual 48.949 unit kendaraan, naik 28,57% dibandingkan penjualan bulan sebelumnya.

Secara keseluruhan, penjualan mobil domestik pada Agustus 2015 sebanyak 90.534. Dengan demikian, pangsa pasar mobil ASII Agustus mencapai 54%. Market share ini melonjak ketimbang pangsa pasar mobil Astra bulan Juli, yang sebesar 42%. Dalam delapan bulan pertama tahun ini, ASII menjual 334.833 unit mobil. Adapun, penjualan di pasar domestik pada delapan bulan pertama 671.641 unit. Berarti, pangsa pasar kendaraan roda empat ASII 50%.

Tira Adianti, Hubungan Investor s ASII mengatakan, meningkatnya penjualan mobil di Agustus akibat hari kerja yang lebih panjang dibandingkan bulan Juli. Maklum, Juli 2015 banyak hari libur karena Lebaran. "Di samping itu, produk-produk baru kami mulai mengisi pasar," ujarnya, Senin (14/8).

Sedangkan penjualan kendaraan roda dua ASII mencapai 430.953 unit selama Agustus 2015. Ini merupakan penjualan tertinggi motor Astra sepanjang tahun 2015. Tidak hanya sisi penjualan, pangsa pasar motor ASII juga tercatat yang tertinggi sepanjang tahun secara bulanan. Pangsa pasar motor Astra di bulan Agustus sebesar 69%.

Adapun, penjualan motor domestik tercatat sebanyak 622.089 unit.Pada bulan Juli, pangsa pasar motor perseroan hanya 66%. Sepanjang Januari-Agustus 2015, Astra telah menjual 2,84 juta unit kendaraan roda dua. Sedangkan penjualan sepeda motor domestik sekitar 4,21 juta unit. Berarti, pangsa pasar sepeda motor ASII saat ini sekitar 67%.

Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) memproyeksikan, penjualan motor tahun ini sekitar 6,4 juta-6,5 juta unit. Tahun lalu, pangsa pasar motor ASII tercatat 64%. Penjualan otomotif menyumbang porsi terbesar pada pendapatan ASII.

Per Juni lalu, pendapatan bersih segmen otomotif mencapai Rp 48,47 triliun atau 52,40% dari total pendapatan bersih ASII senilai Rp 92,50 triliun. Pendapatan segmen otomotif ini melorot 11,57% ketimbang periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 54,81 triliun. Pada semester pertama tahun lalu, kontribusi pendapatan otomotif ASII mencapai 53,98%.

David Sutyanto, Analis First Asia Capital, mengatakan, penjualan mobil dan motor ASII bulan Agustus banyak tertolong momentum penjualan pameran otomotif, seperti Indonesia International Motor Show (IIMS) dan Gaikindo International Auto Show (GIIAS). Astra International juga mulai banyak berinovasi dengan menelurkan beberapa produk baru, baik di kendaraan roda dua maupun roda empat.

Di tengah perlambatan ekonomi yang terjadi, memang ASII mulai banyak memberi promosi dan mendorong produk baru. "Penjualan Agustus otomatis membaik, tapi dari sisi penjualan sepanjang tahun ini, tetap akan turun," kata David.

Maxi Liesyaputra, Analis KDB Daewoo Securities, dalam riset Senin (14/9) mengatakan, dari data Gaikindo penjualan mobil di tahun ini akan turun karena perlambatan ekonomi dalam negeri dan pelemahan nilai tukar. Kemungkinan penjualan mobil nasional hanya akan menyentuh angka satu juta unit.

David menambahkan, sampai akhir tahun laba bersih ASII kemungkinan akan turun 15% dari tahun lalu karena perlambatan ekonomi tersebut. ASII masih bisa terbantu dari beberapa proyek infrastruktur yang mulai digenjot seperti proyek jalan tol dan beberapa proyek konstruksi lainnya. David merekomendasikan buy untuk saham ASII dengan target harga Rp 6.500 per saham. Kemarin, harga ASII ditutup stagnan di level Rp 6.125 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×