kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.607.000   1.000   0,06%
  • USD/IDR 16.317   10,00   0,06%
  • IDX 7.233   -24,48   -0,34%
  • KOMPAS100 1.065   -7,05   -0,66%
  • LQ45 844   -2,59   -0,31%
  • ISSI 214   -1,99   -0,92%
  • IDX30 434   -1,19   -0,27%
  • IDXHIDIV20 518   -2,00   -0,38%
  • IDX80 122   -0,92   -0,75%
  • IDXV30 124   -0,31   -0,25%
  • IDXQ30 142   -0,53   -0,37%

Aplikasi ojek online, peluang baru bagi ERAA


Kamis, 17 Desember 2015 / 21:34 WIB
Aplikasi ojek online, peluang baru bagi ERAA


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) sedang mencoba peruntungan baru di Malaysia. Distributor handset tersebut membuka gerai yang lebih ekslusif dibanding gerai Erafone di indonesia, bernama Urban Republic.

Namun, selain ekspansi keluar negeri untuk menambah gerai, justru ada satu hal yang menarik dari ERAA. "Aplikasi online seperti Go-Jek dan sejenisnya, ini merupakan sumber pendapatan baru bagi ERAA," imbuh Andre Suntono, analis Buana Capital dalam risetnya.

Setiap tahun setidaknya ada 22.750 tukang ojek online baru. Menurut Andre, angka tersebut bisa ditranslasikan tambahan penjualan smartphone senilai Rp 22,7 miliar. Angka ini memang dikesampingkan oleh pasar, tapi sebenarnya ini merupakan potensi bagi ERAA yang memang menjual smartphone.

Secara keseluruhan, Andre memprediksi pendapatan ERAA tahun ini bakal mencapai Rp 16,04 triliun. Sementara, untuk tahun depan diprediksi Rp 16,89 triliun. Mengacu pada hal tersebut, dia merekomendasikan akumulasi saham ERAA dengan target harga Rp 790 per saham.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×