Reporter: Wuwun Nafsiah | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. Antisipasi pasar pada pengumuman kebijakan Bank Sentral Eropa memberi suntikan tenaga pada pergerakan euro di hadapan yen.
Mengutip Bloomberg, Kamis (8/6) pukul 18.35 WIB, pairing EUR/JPY menguat tipis 0,09% ke level 123,73 dibanding sehari sebelumnya.
Analis PT Esandar Arthamas Berjangka, Tonny Mariano menjelaskan, antisipasi pelaku pasar pada pengumuman suku bunga serta kebijakan Bank Sentral Eropa (ECB) mendukung penguatan EUR. Suku bunga ECB diprediksi tetap pada level 0%. Namun pelaku pasar menanti pidato Gubernur ECB pada malam ini (8/6). "Jika pernyataan ECB ditanggapi positif, maka penguatan EUR/JPY bisa berlanjut," ujarnya.
Di sisi lain, data ekonomi Jepang yang cenderung beragam gagal mengangkat yen. Angka pinjaman bank bulan Mei meningkat ke level 3,2% dari sebelumnya 3%. Neraca pembayaran bulan April juga mengalami surplus ¥1,81 triliun atau lebih tinggi dari bulan sebelumnya ¥ 1,73 triliun. Tetapi pertumbuhan ekonomi Jepang kuartal I-2017 melambat ke level 0,3% dari sebelumnya 0,5%.
Hanya saja, keunggulan EUR terhadap JPY akan terbatas mengingat keuntungan yen sebagai aset aman. Yen akan turut mendapat keuntungan jika kesaksian mantan Direktur FBI, James Comey membawa tekanan pada USD. Comey dijadwalkan bersaksi dalam dugaan kerjasama Presiden Donald Trump dengan Rusia dalam memenangkan pemilu Amerika Serikat (AS) tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News