Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Volume penjualan minyak kelapa sawit alias crude palm oil (CPO) milik PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) sampai Agustus 2010 sudah mencapai 689.446 ton. Angka tersebut turun 0,8% dari periode yang sama pada tahun lalu. Turunnya volume penjualan AALI disebabkan oleh kemelorotan tingkat produksi CPO AALI.
Tjahjo DA, investor relation AALI dalam keterangan persnya mengatakan, penurunan produksi CPO tersebut cukup tipis jika dibandingkan bulan sebelumnya. Sebab, selama Agustus tahun ini, produksi CPO mencapai 115.838 ton. Angka itu naik 5,8% dari periode yang sama tahun lalu.
Dari sisi harga, Tjahjo menjelaskan, terdapat kenaikan harga jual rata-rata sebesar 4,9% menjadi Rp 6.631 per kilogram (kg) dari sebelumnya Rp 6.324 per kg.
Volume penjualan kernel juga turun 9,9% menjadi 86.441 ton. Pada periode yang sama tahun lalu, penjualan kernel mampu mencapai 95.911 ton. Harga kernel juga naik 35,5% menjadi Rp 3.517 per kg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News