kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

WOM Finance bakal bagikan dividen Rp 22,4 per saham, berikut jadwalnya


Selasa, 17 Maret 2020 / 11:35 WIB
WOM Finance bakal bagikan dividen Rp 22,4 per saham, berikut jadwalnya
ILUSTRASI. LAyanan nasabah di KAntor Cabang PT. Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance).


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk atau WOM Finance akan membagikan dividen tunai dari hasil keuntungan tahun buku 2019 sebesar Rp 22,4 per saham. Secara keseluruhan, nilai dividen ini mencapai Rp 77,9 miliar.

Adapun nilai total dividen yang dibagikan emiten berkode saham WOMF ini setara 30% dari laba bersih tahun lalu. 

Baca Juga: WOM Finance belum melihat dampak virus corona (Covid-19) ke bisnis pembiayaan

Tahun 2019, WOMF mencatat laba tahun berjalan sebesar Rp 259,67 miliar atau meningkat 20,67% year on year (yoy) dari 2018 yang sebesar Rp 215,18 miliar.

Merujuk keterbukaan informasi WOM Finance, Selasa (17/3), jadwal pembagian dividen tunai tersebut adalah sebagai berikut:

  • Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi pada 20 Maret 2020.
  • Ex dividen di pasar regular dan pasar negosiasi pada 23 Maret 2020.
  • Cum dividen di pasar tunai pada 24 Maret 2020.
  • Tanggal pencatatan (recording date) pada 24 Maret 2020.
  • Ex dividen di pasar tunai pada 26 Maret 2020.
  • Pembayaran dividen tunai pada 15 April 2020.
  • Baca Juga: Punya lima obligasi jatuh tempo Rp 1,6 triliun, begini kesiapan WOM Finance

Hingga perdagangan Selasa (17/3) pukul 11.22 WIB, harga saham WOMF berada di level Rp 236 per saham. Dengan begitu, yield dividen WOMF adalah sebesar 9,49%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×