kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Voksel (VOKS) Raih Pinjaman Rp 309,98 Miliar untuk Bayar Utang


Kamis, 17 April 2025 / 20:24 WIB
Voksel (VOKS) Raih Pinjaman Rp 309,98 Miliar untuk Bayar Utang
ILUSTRASI. PT Voksel Electric Tbk (VOKS) meraih pinjaman sebesar Rp 309,98 miliar dari pengendali yakni Hengtong Optic Electric International Co Ltd (Hengtong)


Reporter: Rashif Usman | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Voksel Electric Tbk (VOKS)  meraih pinjaman sebesar Rp 309,98 miliar dari pengendali yakni Hengtong Optic Electric International Co Ltd (Hengtong)

Melansir keterbukaan informasi, Kamis (17/4), sumber dana dari pinjaman yang diberikan tersebut akan digunakan oleh perusahaan untuk melunasi utang bank atas pinjaman dari China Construction Bank sejumlah Rp 332,12 miliar.

"Perjanjian pinjaman ditandatangani oleh perseroan dan Hengtong pada 15 April 2025 secara bawah tangan. Objek dari transaksi ini adalah pemberian pinjaman pemegang saham atau shareholders loan dari Hengtong kepada perusahaan sesuai perjanjian pinjaman," kata Corporate Secretary VOKS, Sachje A. Siddharta dalam keterangan resminya, Kamis (17/4).

Baca Juga: Voksel Electric (VOKS) Percaya Diri Raih Kinerja Lebih Baik pada 2025

Sachje mengungkapkan transaksi pinjaman ini memiliki bunga 2,2% per tahun dengan tenor selama 360 hari. Tanggal jatuh tempo akhir pinjaman terhitung 260 hari sejak tanggal penarikan.

Sebagai informasi, transaksi ini termasuk transaksi afiliasi seperti yang diatur dalam POJK 42/2020. Sebab, Hengtong merupakan pemegang saham pengendali dari VOKS, baik langsung maupun tidak langsung.

Selain itu, transaksi ini juga merupakan transaksi material karena nilainya melebihi dari 20% jumlah ekuitas perusahaan sebesar Rp 648,53 miliar berdasarkan laporan keuangan perusahaan per 31 Desember 2024.

Pada penutupan perdagangan Kamis (17/4), pergerakan harga saham VOKS berada di posisi Rp 200 atau menguat 2,04%. Namun, secara tahun berjalan, pergerakan harga saham ini melemah 13,04%.

Selanjutnya: Menilik Kinerja Pembiayaan Buy Now Pay Later Sejumlah Perusahaan Multifinance

Menarik Dibaca: GoTo Impact Foundation Dampingi Magelang Setories Kembangkan Pertanian Regeneratif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×