kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tiga pekan melantai, harga saham Berkah Prima (BLUE) naik hampir empat kali lipat


Jumat, 26 Juli 2019 / 14:17 WIB
Tiga pekan melantai, harga saham Berkah Prima (BLUE) naik hampir empat kali lipat


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tiga pekan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI), harga saham PT Berkah Prima Perkasa Tbk (BLUE) hingga Jumat (26/7) pukul 14.00 WIB, sudah melonjak hampir empat kali lipat menjadi Rp 645 per saham dari harga IPO yang sebesar Rp 130 per saham. 

Emiten yang dikenal dengan merek Blue Print ini mencatatkan saham perdana pada 8 Juli 2019 lalu. Pada perdagangan pertamanya di BEI, saham BLUE melejit hingga 69,23% menjadi Rp 220 per saham.

Baca Juga: Harga meningkat di luar kebiasaan, saham Berkah Prima Perkasa (BLUE) masuk UMA

Lewat pasar modal, BLUE berharap bisa memperkuat permodalan saat ini dan bisa lebih gesit lagi berekspansi.

Direktur Utama BLUE Herman Tansri mengatakan, BLUE sampai saat ini bergerak di bidang usaha utama yakni penyediaan dan distribusi poduk tinta isi ulang serta jasa percetakan tekstil. Namun karena dari awal produk tinta yang dijual, Herman menyatakan produk tinta memberikan kontribusi paling besar dalam penjualan BLUE.

“Produk-produk tinta terbagi menjadi beberapa jenis yakni tinta isi ulang, cartridge, tinta sublime, tinta art paper yang bisa digunakan untuk segala jenis kebutuhan printing seperti mencetak dokumen, brosur, materi design hingga masterfilm offset,” kata Herman saat pencatatan saham perdana di BEI, Senin (8/7).

Kemudian diikuti oleh penjualan dari produk lainnya seperti kertas inkjet, kertas foto, dan kertas printable film. Herman bilang kertas foto merek Blue Print juga telah mendapatkan Indonesia Best Brand Awards tahun 2013 di kategori kertas foto.

Baca Juga: Tahun Ini Berkah Prima (BLUE) Tambah Dua Mesin

Setelah cukup lama berjibaku dengan menjual produk-produk jasa penunjang percetakan, Herman melihat peluang di pasar percetakan tekstil yang ia nilai sedang naik daun. Asal tahu saja BLUE sudah banyak melayani cetak tekstil polyester setahun belakangan dan mampu menyumbang 5% dari total penjualan di 2018.

Sebagai salah satu strategi ekspansi, BLUE menyasar jasa cetak bahan katun biasa maupun elastis. Herman bilang, dalam jasa percetakan tekstil katun BLUE hanya membutuhkan mesin saja karena sebelumnya sudah punya produk tinta yang berkualitas.




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×