kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.986.000   17.000   0,86%
  • USD/IDR 16.861   47,00   0,28%
  • IDX 6.665   51,08   0,77%
  • KOMPAS100 962   9,64   1,01%
  • LQ45 749   7,30   0,98%
  • ISSI 212   1,35   0,64%
  • IDX30 389   3,65   0,95%
  • IDXHIDIV20 468   3,39   0,73%
  • IDX80 109   1,15   1,07%
  • IDXV30 115   1,36   1,20%
  • IDXQ30 128   1,01   0,79%

Tamasia merilis produk emas fisik dengan ukuran kecil


Selasa, 06 April 2021 / 19:05 WIB
Tamasia merilis produk emas fisik dengan ukuran kecil


Reporter: Achmad Jatnika | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tamasia Global Sharia meluncurkan produk baru Tamagold. Produk ini berupa logam emas mulia dengan ukuran kecil, yaitu 0,1 gram, 0,2 gram, dan 0,5 gram.

Menurut Co-Founder & CEO Tamasia Muhammad Assad, Tamagold bisa menjadi alternatif bagi pecinta emas untuk bisa memiliki emas fisik dengan ukuran lebih kecil. Harapannya produk ini dapat memudahkan masyarakat untuk berinvestasi emas, dan dapat juga menjadi hadiah.

“Selain itu juga cocok sebagai koleksi, mengingat Tamagold ini dibuat dengan kemasan yang menarik setiap sesinya. Untuk seri awal, kita mengeluarkan seri Ramadan dan Idul Fitri,” ujar Assad.

Baca Juga: Harga emas Antam turun Rp 1.000 menjadi Rp 920.000 per gram pada Selasa (6/4)

Untuk peluncuran pertama, Tamagold akan dibuka dengan pre-order pada varian emas 0,1 gram. Khusus di bulan Ramadan, Tamarin membuka pre-order dengan kemasan hampers.

Pada segmentasi pasar dari produk ini, Tamasia menyasar mahasiswa-mahasiswi, karyawan swasta, pegawan negeri, pengusaha, dan ibu rumah tangga yang berusia 18 tahun sampai dengan 45 tahun.

“Saat ini, untuk penjualan emas mini ditujukan kepada segmentasi kelas menengah, yang dimaksud adalah pembeli akan tertarik dengan emas mini karena melihat harga yang terjangkau dan packaging yang menarik,” imbuh Assad.

Selanjutnya: Menjelang puasa, Pegadaian optimis penjualan emas lebih baik dari tahun lalu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×