kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.790.000   -15.000   -0,53%
  • USD/IDR 16.921   -36,00   -0,21%
  • IDX 9.065   55,12   0,61%
  • KOMPAS100 1.252   13,74   1,11%
  • LQ45 883   11,80   1,35%
  • ISSI 333   3,53   1,07%
  • IDX30 450   4,74   1,06%
  • IDXHIDIV20 529   7,68   1,47%
  • IDX80 139   1,67   1,21%
  • IDXV30 147   2,64   1,83%
  • IDXQ30 144   1,73   1,22%

Solusi Tunas Pratama (SUPR) Masih Berupaya Penuhi Ketentuan Free Float


Rabu, 23 April 2025 / 13:18 WIB
Solusi Tunas Pratama (SUPR) Masih Berupaya Penuhi Ketentuan Free Float
ILUSTRASI. Sarana Menara Nusantara (TOWR), PT Solusi Tunas Pratama Tbk (SUPR) masih terus berupaya untuk memenuhi ketentuan free float saham minimal 7,5%.


Reporter: Yuliana Hema | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Entitas usaha PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR), PT Solusi Tunas Pratama Tbk (SUPR) masih terus berupaya untuk memenuhi ketentuan saham minimal 7,5%. 

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), kepemilikan saham SUPR oleh masyarakat non warkat sebesar 29,98 juta saham. Jumlah tersebut setara dengan 2,63%. 

Sementara PT Profesional Telekomunikasi Indonesia alias Protelindo masih mengempit sekitar 1,1 miliar saham SUPR. Ini setara dengan 97,37% dari jumlah saham yang beredar. 

Advisor Group Investor Relation Sarana Menara Nusantara Adam Gifari menjelaskan manajemen SUPR sudah melakukan beberapa upaya sehubungan dengan kewajiban free float.  

Baca Juga: Saham BBCA Menguat 2,06% Jelang Paparan Kinerja Kuartal I

Mulai dari mengidentifikasi calon investor yang berminat atas saham SUPR hingga melakukan pembaruan data komposisi pemegang saham. Kendala muncul karena masalah likuiditas SUPR.  

"Namun karena harga saham SUPR naik signifikan, menyebabkan harga saham SUPR tidak likuid sehingga upaya meningkatkan free float belum terlaksana," kata Adam dalam paparan publik, Rabu (23/4). 

TOWR menetapkan harga penawaran tender wajib alias mandatory tender offer IBST sebesar Rp 15.640,51 per saham. Hingga akhir sesi pertama di Rabu (23/4), IBST parkir di level Rp 43.850. 

Baca Juga: Inter Milan vs AC Milan: Prediksi Susunan Pemain dan Jadwal Semifinal Coppa Italia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
SPT Tahunan PPh Coretax: Mitigasi, Tips dan Kertas Kerja Investing From Zero

[X]
×