Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,1% ke level 6.683,27 pada perdagangan Rabu (24/11).
Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, selama IHSG masih mampu berada di atas 6.621 sebagai level suport-nya maka IHSG masih berpeluang menguat kembali untuk membentuk wave (v) dari wave [v] dari wave A (label merah) atau wave (iii) dari wave [v] dari wave A (label hitam) ke arah 6.750-6.800.
"Namun demikian, tidak menutup kemungkinan wave A (label biru) sudah terbentuk dan IHSG rawan koreksi ke bawah 6,621 untuk membentuk awal dari wave B dari wave (Y)," terang Herditya dalam riset, Kamis (25/11).
Baca Juga: Intip rekomendasi saham saat IHSG diproyeksi kembali menguat hari ini (25/11)
Menurutnya, ada beberapa saham yang bisa jadi pilihan untuk perdagangan hari ini meliputi:
1. PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA)
Pada perdagangan Rabu (24/11), IRRA ditutup menguat 1,9% ke level Rp 1.650. Selama IRRA bergerak di atas Rp 1.560 sebagai support, maka posisi IRRA saat ini kami perkirakan sudah berada di akhir dari wave (y) dari wave [ii]. Hal ini berarti, IRRA diperkirakan berpeluang menguat terlebih dahulu untuk membentuk awal dari wave [iii] dari wave C.
- Buy on weakness: Rp 1.625-Rp1.650
- Target price: Rp 1.725, Rp 1.825
- Stoploss: di bawah Rp 1.560
2. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI)
Pada Rabu (24/11), MAPI ditutup terkoreksi 0,6% ke level Rp 800 dan penguatan MAPI masih tertahan oleh MA60-nya. Saat ini, Herditya memperkirakan posisi MAPI sedang berada di awal wave [iii] dari wave C. Hal ini berarti, selama MAPI tidak terkoreksi ke bawah Rp 775, maka MAPI berpeluang berbalik menguat.
- Buy on weakness: Rp 785-Rp 800
- Target Price: Rp 840, Rp 920
- Stoploss: below Rp 775
3. PT Jasa Marga Tbk (JSMR)
JSMR ditutup terkoreksi 0,2% ke level Rp 4.180 pada perdagangan Rabu (24/11), pergerakan JSMR pun masih berada di atas trendline support-nya. Saat ini, kami memperkirakan posisi JSMR sedang membentuk bagian dari wave [iii] dari wave A dari wave (3), sehingga JSMR berpeluang menguat selama masih berada di atas Rp 4.050 sebagai support.
- Buy on weakness: Rp 4.150- Rp 4.180
- Target price: Rp 4.330, Rp 4.600
- Stoploss: below Rp 4.050
4. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA)
WIKA ditutup cenderung flat pada perdagangan kemarin (24/11) di level Rp 1.310. Herditya perkirakan, posisi WIKA saat ini sedang berada pada bagian dari awal dari wave C dari wave (2) pada label hitam. Hal ini berarti, penguatan WIKA akan relatif terbatas dan terkoreksi kembali. Adapun level koreksi WIKA diperkirakan di level Rp 1.160-Rp 1.230 dan dapat dimanfaatkan sebagai level buyback.
- Sell on Strength: Rp 1.320-Rp 1.360
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News