kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Simak Realisasi Kinerja Operasional United Tractors (UNTR) Per September 2022


Rabu, 26 Oktober 2022 / 16:48 WIB
Simak Realisasi Kinerja Operasional United Tractors (UNTR) Per September 2022
ILUSTRASI. United Tractors (UNTR) luncurkan Excavator Hybrid Komatsu HB365-1 yang ramah lingkungan


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah lini bisnis PT United Tractors Tbk (UNTR) berhasil bertumbuh sepanjang Sembilan bulan pertama 2022. Salah satu segmen bisnis yang berhasil mencetak kinerja ciamik adalah penjualan alat berat merk Komatsu.

Anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) ini mencatatkan penjualan 4.534 unit Komatsu sepanjang sembilan bulan pertama 2022. Jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2021, realisasi di periode Januari-September 2022 melesat 106,6%. Mengingat, hingga kuartal III-2022, penjualan Komatsu di UNTR hanya hanya 2.194 unit.

Per September 2022 sendiri, UNTR mencatatkan penjualan 545 unit Komatsu, turun 7,62% dari penjualan di bulan Agustus 2022 sebesar 590 unit.

Melalui anak usahanya, yakni PT Tuah Turangga Agung (TTA), UNTR mencatatkan penjualan 7,77 juta ton batubara sepanjang Sembilan bulan pertama 2022. Jumlah ini naik tipis 0,34% dari capaian penjualan di periode yang sama tahun lalu sebesar 7,75 juta ton.

Baca Juga: Pelayaran Nelly (NELY) Bayar Dividen Interim Rp 11,75 Miliar, Catat Jadwalnya

Pada periode September 2022 sendiri, UNTR menjual 476.000 ton batubara, yang terdiri atas 431.000 batubara termal dan 45.000 batubara kokas (metalurgi). Realisasi penjualan batubara di September menurun 34,52% dari penjualan di Agustus 2022 sebesar 727.000.

Di segmen kontraktor pertambangan, UNTR melalui Pamapersada Nusantara (Pama) mencatatkan volume pengupasan lapisan alias overburden (OB) removal sebanyak 691,5 juta bank cubic meter (bcm). Jumlah ini naik 9,67% dari realisasi volume OB di periode yang sama tahun lalu sebesar 630,5 juta bcm.

Namun, volume produksi batubara UNTR menurun 5,4% dari sebelumnya 88 juta ton menjadi 83,2 juta ton per September 2022

Pada periode September 2022 sendiri, volume produksi batubara UNTR relatif stabil di angka 11,3 juta ton. Sementara itu, volume OB mengalami penurunan 4,09% menjadi 84,3 juta bcm.

Baca Juga: Voksel Electric (VOKS) Terbitkan Obligasi Jangka Pendek Dengan Bunga 9,9%

Di segmen tambang emas, UNTR melalui anak usahanya, PT Agincourt Resources menjual 216.033 Gold Equivalent Ounces (GEOs)  emas. Angka ini menurun 16,33% dari realisasi penjualan emas di periode yang sama tahun lalu yang mencapai 258.224 GEOs.

Namun, penjualan emas di periode September 2022 relatif stabil di angka 24.000 GEOs.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×