Sumber: Bloomberg | Editor: Sanny Cicilia
MANILA. Bursa emerging menguat di hari keempat. Saham teknologi memimpin penguatan di bursa negara berkembang sampai sore ini (22/10).
MSCI Emerging Markets Index menguat 0,6% ke 987,63 pada pukul 15:08 waktu Hong Kong. Sektor saham teknologi melaju 1,7%, mengekor optimisme Apple Inc akan menjual lebih banyak gadget di musim liburan tahun ini.
AU Optronics Corp meloncat ke level tertinggi 8 bulan di bursa Taipei. Citic 21CN Co, unit dari Alibaba melaju 23%.
"Prospek pasar emerging masih positif. Ada indikasi positif permintaan konsumsi di Amerika Serikat akan meningkat," kata Jonathan Ravelas, Chief Market Strategist di BDO Unibank Inc.
Saham pasar negara-negara berkembang telah terkoreksi 1,5% di tahun ini. Penurunan lebih besar ketimbang MSCI World Index yang sebesar 0,4%
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News