kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Saham ROTI Melejit 27,84%


Senin, 28 Juni 2010 / 10:23 WIB
Saham ROTI Melejit 27,84%


Reporter: Edy Can | Editor: Edy Can


JAKARTA. Debut pendatang baru, PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) cukup baik. Hingga pukul 10.23 WIB, saham ROTI sudah naik 27,84% ke level Rp 1.630 per saham.

Hari ini (28/6), ROTI resmi lantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Produsen sari Roti ini telah menggelar penawaran saham perdana (IPO) 22 Juni-23 Juni lalu.

Saham yang ditawarkan seharga 1.275 per saham. Penawaran saham ini ternyata mendapat sambutan hangat. Terjadi dua kali permintaan lebih dari penawaran.

"Peminatnya memang cukup besar, hingga oversubscribed antara 1,8 kali sampai 2 kali," kata Presiden Direktur OSK Nusadana Halim Susanto, Minggu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×