Reporter: Khomarul Hidayat | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 1,69% ke level 6.257,84 pada Jumat (8/1). IHSG terangkat saham-saham big cap yang menguat.
Jumat (8/1), dari 13 saham big cap dengan kapitalisasi pasar di atas Rp 100 triliun, 12 saham menguat dan 1 saham melemah.
Daftar saham big cap bertambah dengan masuknya saham UNTR. Jumat (8/1), saham UNTR naik 1,77% menjadi Rp 27.275 per saham sehingga kapitalisasi pasar saham ini menembus Rp 101,74 triliun.
Baca Juga: IHSG berpotensi menguat, cermati 6 saham ini pada Senin (11/1)
Saham big cap dengan kenaikan market cap tertinggi harian, Jumat (8/1):
1. ASII (5,76% | Rp 260,10 triliun)
2. TLKM (5,31% | Rp 353,65 triliun)
Saham big cap dengan penurunan market cap harian terdalam, Jumat (8/1):
1. UNVR (-0,35% | Rp 273,72 triliun)
Baca Juga: IHSG naik 4,66% dalam sepekan, begini prospeknya pada perdagangan Senin (11/1)
Saham big cap dengan kenaikan market cap mingguan tertinggi (Jumat, 08 Januari 2021 vs Rabu, 30 Desember 2020):
1. TPIA (10,74% | Rp 179,22 triliun)
2. TLKM (7,85% | Rp 353,65 triliun)
Saham big cap dengan presentase penurunan market cap mingguan terdalam (Jumat, 08 Januari 2021 vs Rabu, 30 Desember 2020):
1. UNVR (-2,38% | Rp 273,72 triliun)
2. ICBP (-0,52% | Rp 111,07 triliun)
Selanjutnya: IHSG menguat, saham-saham ini banyak diburu asing dalam sepekan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News