kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PSKT masih merugi di semester satu 2017


Kamis, 27 Juli 2017 / 14:54 WIB
PSKT masih merugi di semester satu 2017


Reporter: Francisca Bertha Vistika | Editor: Wahyu T.Rahmawati

JAKARTA. Pendapatan PT Red Planet Indonesia Tbk (PSKT) pada separuh pertama tahun 2017 turun. Perusahaan yang bergerak di bidang perhotelan ini juga masih merugi.

Berdasarkan laporan keuangan yang berakhir pada 30 Juni 2017, PSKT mencatatkan pendapatan Rp 31,55 miliar. Pendapatan ini turun 5,4% dibanding semester I tahun lalu yang tercatat Rp 33,36 miliar.

Red Planet juga masih mencatatkan kerugian Rp 18,28 miliar sepanjang semester I-2017. Kerugian ini sebenarnya mengecil 28,23% jika dibandingkan dengan semester pertama tahun lalu.

Sebagai catatan, Red Planet memiliki tujuh hotel yang tersebar di iPasar Baru Jakarta, Pekanbaru Riau, Solo Jawa Tengah, Bekasi Jawa Barat, Palembang Sumatra Selatan, Makassar Sulawesi Selatan dan Surabaya Jawa Timur. Dari ketujuh hotel tersebut ada sebanyak 1.058 kamar yang dioperasikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×