kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.930.000   20.000   1,05%
  • USD/IDR 16.230   -112,00   -0,69%
  • IDX 7.214   47,18   0,66%
  • KOMPAS100 1.053   7,20   0,69%
  • LQ45 817   1,53   0,19%
  • ISSI 226   1,45   0,65%
  • IDX30 427   0,84   0,20%
  • IDXHIDIV20 504   -0,63   -0,12%
  • IDX80 118   0,18   0,16%
  • IDXV30 119   -0,23   -0,19%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,20%

Produksi turun, harga perak naik


Jumat, 02 Oktober 2015 / 08:39 WIB
Produksi turun, harga perak naik


Reporter: Wuwun Nafsiah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Harga perak naik terdorong spekulasi membaiknya industri manufaktur China. Mengutip Bloomberg, Kamis (1/10) pukul 14.45 WIB, harga perak kontrak pengiriman Desember 2015 di bursa Commodity Exchange New York naik tipis 0,1% ke US$ 14,53 per ons troi dibandingkan sehari sebelumnya. Tapi, sepekan, harga perak turun 3,9%.

Pemicu penguatan harga perak adalah kenaikan data manufaktur PMI China dari 49,7 menjadi 49,8. Pengamat Komoditas Ibrahim mengatakan, kenaikan data manufaktur China belum menjadi sentimen positif bagi perak. "Kenaikan belum mencapai angka 50," ujarnya.

Perbaikan manufaktur imbas berbagai stimulus ekonomi China. Salah satunya, penurunan bunga Bank Sentral China (PBoC) 5 bulan berturut-turut. Perlambatan ekonomi Tiongkok, salah satu konsumen perak terbesar, menjadi sentimen dominan perak.

Amerika Serikat (AS) juga konsumen perak terbesar dunia. Kemajuan ekonomi AS sebenarnya menyalakan sinyal positif ke perak. Sayang, kekhawatiran kenaikan bunga The Fed membuat pasar wait and see dan melakukan aksi jual. Salah satu produsen perak terbesar, Glencore Plc berencana menjual beberapa tambang, termasuk tambang perak untuk restrukturisasi utang senilai US$ 1 miliar.

"Jika produsen besar menutup dan menjual tambang, produksi turun, bisa berimbas pada kenaikan harga perak," papar Ibrahim. Ia memprediksi, harga perak akhir tahun ini jatuh. "Spekulasi kenaikan suku bunga menjadi sentimen utama," ujarnya.

Secara teknikal, indikator bollinger band dan moving average 30% di atas bollinger bawah. Stochastic 70% negatif dan MACD 55% negatif. RSI wait and see. Jumat (2/10) Ibrahim menduga, harga perak turun ke US$ 14,44-US$ 14,6 per ons troi. Pekan depan, di US$ 14,31 - US$ 14,66 per ons troi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×