Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
SINGAPURA. Harga kontrak emas dunia menuju penurunan mingguan ketiga pada Jumat (6/11).
Harga emas untuk pengantaran segera, berdasarkan data Bloomberg per pukul 12.11 waktu Singapura, naik 0,3% menjadi US$ 1.107,56 per troy ounce.
Kendati demikian, harga emas masih turun 3% pada pekan ini dan menuju penurunan mingguan terbesar sejak Juli lalu.
Investor emas saat ini masih menunggu data bulanan tenaga kerja AS yang akan dirilis hari ini. Data tersebut terbilang penting karena dapat memberikan petunjuk mengenai langkah yang akan diambil The Federal Reserve mengenai kebijakan suku bunga acuannya.
"Selama data tenaga kerja AS diprediksi akan menunjukkan penambahan tenaga kerja dengan kisaran 170.000 hingga 180.000, maka besar kemungkinan suku bunga AS akan naik pada Desember. Itu berarti bearish untuk emas," jelas Vyanne Lai, ekonom National Australia Bank Ltd di Melbourne.
Sementara itu, berdasarkan hasil survei Bloomberg, data tenaga kerja AS kemungkinan akan bertambah 185.000 pekerja pada Oktober. Angka ini lebih tinggi ketimbang bulan sebelumnya di level 142.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News