kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Penjualan Cikarang Listrindo (POWR) ditopang permintaan listrik kawasan industri


Senin, 29 Juli 2019 / 13:09 WIB
Penjualan Cikarang Listrindo (POWR) ditopang permintaan listrik kawasan industri


Reporter: Benedicta Prima | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) mencatatkan kenaikan penjualan bersih sebesar 3,34% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (yoy) menjadi US$ 288,02 juta. 

Direktur Keuangan PT Cikarang Listrindo Tbk Christanto Pranata menjelaskan kenaikan tersebut didukung oleh pertumbuhan permintaan listrik dari kawasan industri sebesar 4,2% pada semester I-2019. Berdasarkan catatan Kontan.co.id, POWR tahun ini menargetkan pertumbuhan permintaan listrik ke pelanggan di kawasan industri naik 5%.

POWR juga mencatat arus kas yang kuat dari aktivitas operasi sebesar US$ 80,1 juta atau meningkat 17,4% yoy. 

"Dari segi operasional POWR berhasil mempertahankan kinerja operasional yang handal," jelas Christanto melalui keterangan tertulis, Senin (29/7). 

Terutama karena faktor ketersediaan sebesar 98,2% dan susut daya dalam jaringan distribusi dan transmisi yang rendah yaitu 0,7%. 

Dia menambahkan, hingga semester I-2019 kinerja POWR cukup memuaskan dengan performa keuangan yang sehat dan terus bertumbuh. Dia berharap dapat mempertahankan performa tersebut hingga akhir tahun dan terus memberikan nilai terbaik bagi seluruh pemangku kepentingan.

Kondisi keuangan POWR juga diapresiasi oleh lembaga pemeringkat global, Standard & Poors (S&P) dengan dinaikkannya peringkat utang PWOR dari sebelumnya BB menjadi BB+. 

Dengan rating ini menyatakan bahwa POWR berada persis satu peringkat menuju investment grade (peringkat investasi). Rating surat utang POWR ini menempati peringkat terbaik ketiga untuk kategori seluruh perusahaan swasta Indonesia yang dinilai oleh S&P.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×