kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penguatan GBP/USD hanya rebound sesaat


Rabu, 04 Januari 2017 / 21:37 WIB
Penguatan GBP/USD hanya rebound sesaat


Reporter: RR Putri Werdiningsih | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. Hasil data manufaktur dan konstruksi Inggris yang cukup positif berhasil mengkokohkan mata uang poundsterling (GBP) di hadapan dollar AS (USD). Mengutip Bloomberg, Rabu (4/1) pukul 17.33 WIB, pasangan mata uang GBP/USD tercatat naik 0,29% ke level 1,2273.

Meski demikian, Alwi Assegaff, analis PT Soogee Futures menilai, penguatan poundsterling terhadap dollar AS hanya rebound teknikal. Menurutnya, secara fundamental posisi The greenback masih tetap unggul. Apalagi data manufaktur Amerika bulan Desember berhasil mengukir level tertingi sejak Desember 2014.

“Data ekonomi ini memperkuat pandangan cerahnya prospek ekonomi AS,” katanya, Rabu (4/1).

Lanjut Alwi, sedangkan sampai saat ini Inggris masih tetap dibayangi kekhawatiran menjelang pengambilan keputusan Brexit di bulan Maret nanti. Bagaimana pun keluarnya Inggris dari Uni Eropa akan cukup berpengaruh bagi kondisi ekonomi Inggris.

Ia menebak penguatan poundsterling terhadap dollar AS akan terhenti pada Kamis (5/1). Jika pertemuan FOMC disertai dengan pernyataan positif dari The Fed ini mendorong penguatan dollar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×