kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pendapatan Toba Bara (TOBA) tumbuh 43,95% menjadi US$ 304,10 juta di kuartal III-2018


Jumat, 09 November 2018 / 09:08 WIB
Pendapatan Toba Bara (TOBA) tumbuh 43,95% menjadi US$ 304,10 juta di kuartal III-2018
ILUSTRASI. Toba Bara Sejahtra Tbk


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Toba Bara Sejahtra Tbk menorehkan kinerja yang apik selama kuartal III-2018. Emiten berkode saham TOBA ini berhasil membukukan pendapatan sebesar US$ 304,10 juta, naik 43,95% dari periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 211,25 juta.

Berdasarkan laporan keuangan perusahaan yang dipublikasi pada 30 Oktober 2018 menyebutkan, kenaikan pendapatan ini ditopang oleh kenaikan pendapatan keuangan sebesar 25% dari US$ 1,39 juta di kuartal III-2017 menjadi US$ 1,74 juta di kuartal III-2018. 

Selain itu, pendapatan lainnya juga naik 523% menjadi US$ 1,68 juta di kuartal III-2018 dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar US$ 270.845. 

Meski begitu, seiring kenaikan pendapatan, beban pokok penjualan TOBA juga meningkat 44,06% menjadi US$ 213,27 juta di kuartal III-2018. Sebagai perbandingan pada periode yang sama tahun lalu beban pokok penjualan TOBA tercatat sebesar US$ 148,04 juta.

Meski beban pendapatan meningkat, TOBA berhasil mencetak laba bersih sebesar US$ 23,36 juta naik 47,40% dari periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 15,85 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×