Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) mencetak kinerja positif pada kuartal pertama tahun ini. Pendapatan DMMX tumbuh 112,0% yoy menjadi Rp 180,7 miliar dengan kenaikan laba bersih 16,5% menjadi Rp10,3 miliar.
Manajemen DMMX menuturkan pertumbuhan kinerja ini sebagian besar didorong oleh ekspansi yang dilakukan dari segmen cloud advertising dan trade marketing.
Segmen digital cloud advertising DMMX menghasilkan pertumbuhan top-line sebesar 61,3% yoy menjadi Rp 10,2 miliar pada kuartal 1-2021.
Pendapatan segmen trade marketing tumbuh 127,4% yoy mencapai Rp140,0 miliar didukung oleh peningkatan 76,9% yoy dalam jumlah anggota outlet Pojok Bayar menjadi 93.501 pada akhir Maret 2021.
Baca Juga: NFCX dan DMMX akan Lebih Ekspansif Pada Tahun Ini
Adapun laba kotor dan laba usaha tumbuh 24,8% dan 31,2% yoy masing-masing menjadi Rp13,6 miliar dan Rp 6,9 miliar.
Margin laba kotor pada kuartal pertama 2021 turun menjadi 7,5% sebagian besar disebabkan oleh melemahnya sentimen ritel, terkait dengan krisis kesehatan masyarakat global yang sedang berlangsung, yang juga menyeret turun anggaran pemasaran klien.
Laba bersih yang dapat diatribusikan pada kuartal 1-2021 tumbuh sebesar 16,5% yoy menjadi Rp10,3 miliar, sebagian besar didorong oleh ekspansi organik dan evolusi operasi DMMX.
"DMMX mempertahankan posisi keuangan yang gesit dengan posisi kas bersih sebesar Rp165,0 miliar per akhir Maret 2021, menyisakan banyak ruang untuk membiayai upaya ekspansi jaringan titik iklan lanjutan dan pengembangan bisnis konten digital," papar DMMX dalam siaran pers, Kamis (24/6).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News