kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.923.000   8.000   0,42%
  • USD/IDR 16.335   -60,00   -0,37%
  • IDX 7.167   24,52   0,34%
  • KOMPAS100 1.045   4,88   0,47%
  • LQ45 815   2,85   0,35%
  • ISSI 224   0,76   0,34%
  • IDX30 426   1,90   0,45%
  • IDXHIDIV20 505   1,29   0,26%
  • IDX80 118   0,58   0,49%
  • IDXV30 120   0,61   0,51%
  • IDXQ30 139   0,24   0,17%

Pendapatan AALI naik 18,16% menjadi Rp 8,84 triliun di 2010


Kamis, 24 Februari 2011 / 14:53 WIB
Pendapatan AALI naik 18,16% menjadi Rp 8,84 triliun di 2010
ILUSTRASI. Teller menghitung uang di Bank BNI Cabang Jakarta Pusat


Reporter: Avanty Nurdiana | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) membukukan kenaikan pendapatan sebesar 18,16% jadi Rp 8,84 triliun. Peningkatan penjualan dikarenakan hasil jual kelapa sawit juga meningkat 18,48% menjadi Rp 10,32 triliun.

Namun, penjualan karet justru turun drastis 98,61% menjadi Rp 824 miliar.

Laporan keuangan audit AALI menyebutkan, peningkatan penjualan ditopang penjualan di Sumatra yang naik 19,84% menjadi Rp 4,47 triliun. Penjualan di Kalimantan juga meningkat 19,10% menjadi Rp 3,96 triliun. Sedangkan, penjualan dari Sulawesi meningkat tipis jadi 11,55% menjadi Rp 1,91 triliun.

Laporan keuangan juga menjelaskan kalau panen AALI terbesar dibeli PT Wilmar Nabati Indonesia sebanyak 21,93%, PT Smart Tbk 13,29%, PT Multimas Nabati Asahan sebanyak 1,33% dan sisanya dibeli perusahaan lainnya.

Hasil laba usaha produsen kelapa sawit ini juga meningkat menjadi Rp 2,99 triliun. Dibanding tahun 2009 yang hanya Rp 2,61 triliun. Tak heran hasil laba bersih AALI juga meningkat 21,69% menjadi Rp 2,02 triliun. Padahal akhir 2009, laba bersih AALI hanya Rp 1,66 triliun.

Laba bersih per saham AALI juga naik jadi Rp 1.280,7 per saham naik, dari 2009 yang hanya Rp 1.054,55 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×