kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.476.000   8.000   0,54%
  • USD/IDR 15.875   64,00   0,40%
  • IDX 7.139   -22,41   -0,31%
  • KOMPAS100 1.093   -1,37   -0,12%
  • LQ45 868   -3,84   -0,44%
  • ISSI 217   0,27   0,12%
  • IDX30 444   -2,83   -0,63%
  • IDXHIDIV20 535   -4,44   -0,82%
  • IDX80 125   -0,25   -0,20%
  • IDXV30 134   -1,71   -1,26%
  • IDXQ30 148   -1,25   -0,84%

Patrick Walujo Pimpin GOTO, Ini Dampak Positifnya Menurut Analis


Sabtu, 10 Juni 2023 / 09:03 WIB
Patrick Walujo Pimpin GOTO, Ini Dampak Positifnya Menurut Analis
ILUSTRASI. Dok. GOTO


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana pergantian susunan Direksi dan Komisaris PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) diyakini akan mendorong peningkatan kepercayaan pelaku pasar. Hadirnya Patrick Walujo sebagai nahkoda dinilai mencerminkan transformasi perusahaan ekosistem digital terbesar di Indonesia ini sebagai korporasi dengan orientasi fundamental yang kokoh terus berjalan.

 
Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji Gusta, mengatakan meski lebih banyak di belakang layar, sosok Patrick sudah sangat dikenal di kalangan pelaku pasar dan industri pasar modal. 

”Kalau kita lihat sosok Patrik Walujo yang akan menjadi Dirut (Direktur Utama) GOTO menurut saya bagus karena melihar dari rekam jejaknya di Northstar. Dia menahkodai perusahaan investasi dengan baik,” kata dia, Jumat (9/6). 
 
Menurutnya, Patrick Walujo dan Agus Martowardojo yang akan jadi Komisaris Utama sejatinya mampu memberikan nilai tambah di mata investor. Terlebih terkait dengan rencana GOTO melakukan private placement dan IPO di bursa internasional.
 
Sebagai co-Founder Northstar, nama Patrick memang dikenal banyak menerima manfaat sebagai pemilik saham di sejumlah perusahaan besar. Mulai dari perusahaan publik sampai dengan perusahaan private yang dinilai prospektif. 

Apalagi, lanjutnya, GOTO sedang dalam tren kinerja bisnis yang semakin positif berkat kerja keras manajemen saat ini yang dipimpin Andre Soelistyo. Hal itu tercermin dari tercapainya sejumlah target yang ditetapkan seperti mulai positifnya marjin kontribusi lini bisnis on-demand dan e-commerce yang menciptakan optimisme terwujudnya EBITDA Disesuaikan yang positif pada akhir tahun 2023.
 
Dari kombinasi kinerja perusahaan dan positifnya industri itu lah menurut Nafan diharapkan akan menjadi salah satu sentiment positif bagi GOTO di bawah kepemimpinan Patrick kedepan. ”Dengan kedua kombinasi itu, GOTO ke depannya dapat profitable. Ini yang diharapkan oleh investor,” ujarnya.
 
Di luar dari adanya sentimen positif pergantian susunan pengurus, Nafan menilai secara teknikal dalam jangka pendek saham GOTO menuju target harga Rp 151 per saham. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek)

[X]
×