Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Saham Astra Agro Lestari (AALI) melaju kencang pagi ini. Pada pukul 10.21, saham AALI tercatat naik 0,65% menjadi Rp 23.150. Pada transaksi sebelumnya, harga saham produsen CPO ini sempat menyentuh level Rp 23.300 atau melonjak 1,3%.
Sepertinya, aksi beli yang melanda saham-saham berbasis crude palm oil pagi ini terkait dengan pemangkasan pajak ekspor CPO di Indonesia. Asal tahu saja, pajak ekspor CPO mulai Agustus mendatang akan turun menjadi 15% dari sebelumnya 20%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Survei KG Media