kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.759.000   14.000   0,80%
  • USD/IDR 16.529   -99,00   -0,60%
  • IDX 6.300   76,18   1,22%
  • KOMPAS100 902   5,96   0,67%
  • LQ45 711   2,35   0,33%
  • ISSI 198   3,64   1,88%
  • IDX30 372   1,21   0,33%
  • IDXHIDIV20 447   2,29   0,52%
  • IDX80 103   0,26   0,26%
  • IDXV30 108   0,55   0,52%
  • IDXQ30 122   0,61   0,50%

Naik 60,27%, Charoen Pokphand (CPIN) Raih Laba Rp 3,71 Triliun di Tahun 2024


Rabu, 19 Maret 2025 / 08:35 WIB
Naik 60,27%, Charoen Pokphand (CPIN) Raih Laba Rp 3,71 Triliun di Tahun 2024
ILUSTRASI. Charoen Pokphand Indonesia (CPIN) cetak kinerja moncer dengan kenaikan pendapatan dan laba bersih di tahun 2024


Reporter: Rashif Usman | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) mencatatkan kinerja yang mengesankan dari segi laba bersih dan pendapatan di sepanjang tahun 2024.

Melansir keterbukaan informasi, Selasa (18/3), CPIN membukukan laba bersih sebesar Rp 3,71 triliun di sepanjang tahun 2024, melonjak 60,27% bila dibandingkan posisi yang sama tahun sebelumnya Rp 2,34 triliun.

Dengan begitu, CPIN mencatatkan total laba per saham dasar sebesar Rp 226 di tahun 2024, naik dari posisi yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 141.

Penjualan bersih CPIN tercatat mencapai Rp 67,47 triliun di tahun 2024, meningkat 9,51% dari Rp 61, 61 triliun di tahun 2023. Beban pokok penjualan perusahaan mencapai Rp 57,05 triliun, naik dari posisi Rp 53,34 triliun.

Penjualan bersih yang dikurangi beban pokok penjualan menghasilkan laba bruto sebesar Rp 10,42 triliun di tahun 2024, meningkat dari Rp 8,27 triliun pada tahun 2023.

Baca Juga: Begini Rekomendasi Saham Charoen Pokphand (CPIN) di Tengah Proyeksi Permintaan Ayam

Secara rinci, penjualan dari segmen ayam pedaging tercatat mencapai Rp 35,31 triliun di tahun 2024. Penjualan pakan Rp 16,44 triliun. Ayam olahan Rp 11,94 triliun. Anak ayam usia sehari Rp 2,5 triliun dan penjualan lain-lain mencapai Rp 1,26 triliun.

CPIN mencatatkan total aset di tahun 2024 sebesar Rp 42,79 triliun, naik dari posisi tahun sebelumnya Rp 40,97 triliun.

Jumlah liabilitas perusahaan tercatat turun dari Rp 13,94 triliun pada tahun 2023 menjadi Rp 12,5 triliun di tahun lalu. Sementara, total ekuitas mencapai Rp 30,28 triliun di tahun 2024, naik dari Rp 27,02 triliun di posisi tahun 2023.

Perusahaan juga mencatatkan saldo kas dan setara kas akhir tahun sebesar Rp 4,44 triliun per akhir Desember 2024, naik dari posisi tahun yang sama sebelumnya sebesar Rp 2,32 triliun.

 

Selanjutnya: Profit 34,11% Setahun, Harga Emas Antam Hari Ini Meloncat (19 Maret 2025)

Menarik Dibaca: Harga Emas Pegadaian Hari Ini 19 Maret: Antam Naik Rp 4.000, UBS Melonjak Rp 31.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×