kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menguat tiga hari berturut-turut, kurs rupiah ke Rp 16.105 per dolar pagi ini


Jumat, 27 Maret 2020 / 08:16 WIB
Menguat tiga hari berturut-turut, kurs rupiah ke Rp 16.105 per dolar pagi ini
ILUSTRASI. Petugas menghitung uang rupiah di money changer Ayu Masagung, Jakarta, Kamis (19/3/2020). Pelemahan rupiah semakin tak terkendali. Rupiah di pasar spot sudah menyentuh 15.585 per dolar Amerika Serikat (AS). Posisi ini membuat mata uang Garuda melemah 2,32


Reporter: Danielisa Putriadita, Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melanjutkan penguatannya tiga hari berturut-turut, Jumat (27/3). Mengutip Bloomberg, pukul 8.07 WIB, kurs rupiah pasar spot ke Rp 16.105 per dolar Amerika Serikat (AS) atau menguat 1,23%.

Euforia respon positif pelaku pasar pada kesepakatan kongres Amerika Serikat (AS) mengembalikan risk petite sehingga rupiah menguat.

Baca Juga: Harga dolar AS turun tipis, rupiah masih anjlok 16,91% dalam sebulan

Analis Global Kapital Investama Alwi Assegaf  mengatakan, penguatan rupiah tidak lepas dari kembalinya risk appetite pelaku pasar setelah paket stimulus AS senilai US$ 2 triliun disepakati.

Minat pelaku pasar pada aset berisiko termasuk rupiah kembali muncul karena stimulus tersebut bisa mencegah kekacauan ekonomi Negeri Uwak Sam akibat pandemi corona.

Alwi memproyeksikan rupiah bergerak di rentang Rp 16.100 per dolar AS hingga Rp 16.360 per dolar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×