kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Margin laba ASGR kian melambung


Jumat, 24 April 2015 / 15:01 WIB
Margin laba ASGR kian melambung
ILUSTRASI. Tengok Kurs Dollar-Rupiah di BCA Hari Ini Selasa 14 November 2023, Nasabah Merapat./pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/02/09/2022.


Reporter: Amailia Putri Hasniawati | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Kinerja PT Astra Graphia Tbk (ASGR) di kuartal pertama 2015 mengalami peningkatan. Secara year-on-year (yoy), laba bersih perseroan melambung sekitar 43,7% per akhir Maret 2015.

Mengutip laporan keuangan ASGR, di tiga bulan pertama tahun ini, laba bersih tercatat naik dari Rp 33,06 miliar menjadi Rp 48,21 miliar. Hal ini berkat pendapatan bersih perseroan yang menanjak dari Rp 434,84 miliar menjadi Rp 459,44 miliar.

Sehingga, margin laba bersih ASGR pun kian tinggi, yaitu dari 7,6% menjadi 10,34%. Perseroan mampu menekan beban penjualan dan beban keuangan dengan cukup drastis. Beban penjualan bisa menyusut dari Rp 52,48 miliar menjadi Rp 45,66 miliar.

Biaya keuangan mampu ditekan hingga menjadi Rp 804 juta. Padahal, pada tiga bulan pertama tahun lalu angkanya mencapai Rp 2,31 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×