kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   -13.000   -0,85%
  • USD/IDR 16.179   1,00   0,01%
  • IDX 7.096   112,58   1,61%
  • KOMPAS100 1.062   21,87   2,10%
  • LQ45 836   18,74   2,29%
  • ISSI 214   2,12   1,00%
  • IDX30 427   10,60   2,55%
  • IDXHIDIV20 514   11,54   2,30%
  • IDX80 121   2,56   2,16%
  • IDXV30 125   1,25   1,01%
  • IDXQ30 142   3,33   2,39%

Lippo berburu perusahaan properti ke Amerika


Senin, 16 September 2013 / 12:44 WIB
Lippo berburu perusahaan properti ke Amerika
ILUSTRASI. Wall Street. REUTERS/Brendan McDermid


Sumber: Bloomberg | Editor: Asnil Amri

DALIAN. Lippo Group, investor Asia properti dan bank yang didirikan oleh taipan Indonesia Mochtar Riady berencana untuk mengakuisisi perusahaan real estate di Amerika Serikat (AS) yang saat ini mengalami tanda-tanda pemulihan di ekonomi.

"Kami dapat mempertimbangkan apapun itu di bidang properti," kata Riady dalam sebuah wawancara dengan Bloomberg TV di Forum Ekonomi Dunia di Dalian, China. "Kami melihat ekonomi AS (AS) membaik, sehingga di sanalah fokus kami," jelasnya.

Untuk melancarkan aksinya dan membeli perusahaan properti di AS, Lippo akan bergabung dengan Wang Jianlin, orang terkaya di China. 

Data Bloomberg menyebutkan, ekspansi Riady cukup beralasan, karena tahun ini saja, transaksi properti di AS sudah mencapai US$ 49 miliar, naik jika dibandingkan tahun sebelumnya yang tercatat US$ 27 miliar .

Riady bilang, adanya penurunan nilai rupiah ini tidak akan mempengaruhi rencana akuisisinya di AS.  Menurutnya, ekspansi Lippo ke AS akan ditangani perusahaannya yang berbasis di Singapura, yakni OUE Ltd, yang dikenal sebagai Overseas Union Enterprise yang dipimpin putranya , Stephen Riady.

Agustus tahun lalu, OUE menargetkan asetnya berlipat atau menjadi S$ 10 miliar (atau setara US$ 7,9 miliar dalam tiuga tahun. Perusahaan Lippo di Singapura itu membeli Bank Tower AS di Los Angeles awal tahun ini  senilai US$ 367,5 jutua.

Riady mengatakan, pembelian gedung tertinggi di California itu merupakan rencana perseroan untuk memperluas bisnisnya di negara Uwak Sam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×