Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelat Timah Nusantara Tbk (NIKL) akan membagikan dividen tunai kepada pemegang saham. Pembagian dividen ini sesuai dengan keputusan mata acara ke dua rapat umum pemegang saham tahunan atau RUPST.
Emiten yang memiliki nama lain Latinusa ini memutuskan untuk melakukan pembayaran dividen tunai sebesar US$ 1,75 juta atau sebesar US$ 0,000697 per saham yang akan dibagikan kepada 2.523.350.000 saham NIKL. Jika dirupiahkan, maka dividen tunai NIKL sebesar Rp 10,01 per saham.
Dividen Tunai akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) atau recording date pada tanggal 12 April 2022 Pukul 16.00 WIB dan/atau Pemilik saham perseroan pada rekening efek di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada penutupan perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) tanggal 12 April 2022 Pukul 16.00 WIB.
Baca Juga: Mencari Pembagi Dividen yang Memikat di Awal April
Mengutip keterbukaan di Bursa Efek Indonesia, Senin (4/4), berikut merupakan jadwal pembagian dividen tunai NIKL:
- Akhir Periode Perdagangan Saham Dengan Hak Dividen (Cum Dividen) Pasar Reguler dan Negosiasi: 8 April 2022
- Cum dividen Pasar Tunai: 12 April 2022
- Awal Periode Perdagangan Saham Tanpa Hak Dividen (Ex Dividen) Pasar Reguler dan Negosiasi: 11 April 2022
- Ex dividen Pasar Tunai: 13 April 2022
- Recording Date: 12 April 2022
- Tanggal Pembayaran Dividen Tunai: 4 Mei 2022
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News