kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba bersih PP Presisi (PPRE) melesat 246,67% yoy hingga kuartal ketiga


Kamis, 18 November 2021 / 21:35 WIB
Laba bersih PP Presisi (PPRE) melesat 246,67% yoy hingga kuartal ketiga
ILUSTRASI. PT PP Presisi Loading Galian Tanah Kepala Bendungan Sisi Tasik Untuk Dihauling ke Disposal Area.


Reporter: Kenia Intan | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT PP Presisi Tbk (PPRE) mencetak pertumbuhan kinerja yang signifikan sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2021. Laba bersih PPRE melonjak 246,67% secara year on year (yoy). PPRE mengantongi laba hingga Rp 56,48 miliar. Pada periode yang sama tahun sebelumnya, labanya tercatat Rp 16,29 miliar. 

Kenaikan bottom line ini tidak terlepas dari pendapatan bersihnya yang juga meningkat 18,53% yoy menjadi Rp 1,88 triliun. Adapun pada periode yang sama tahun sebelumnya, pendapatan bersih PPRE tercatat Rp 1,59 triliun. 

Dalam laporan keuangan juga diungkapkan, konstruksi masih menjadi penopang pendapatan PPRE dengan kontribusinya yang mencapai 84,53% atau setara Rp 1,59 triliun. Adapun perolehan ini meningkat 21,93% dibanding akhir kuartal III tahun 2020 yang tercatat Rp 1,30 triliun.

Baca Juga: Hingga Oktober 2021, PP Presisi (PPRE) Meraih Kontrak Rp 4,8 Triliun

Sementara itu, pendapatan dari persewaan peralatan tercatat melorot 40,82% yoy menjadi Rp 113,60 miliar. Di sisi lain, pendapatan ready mix dibukukan Rp 177,39 miliar atau naik 94,76% yoy. 

Selain kenaikan top line, bottom line PPRE juga terbantu oleh bagian laba ventura bersama yang mampu meningkat menjadi Rp 63,68 miliar dari sebelumnya Rp 14,63 miliar. Di samping itu, beban lain-lain mampu ditekan menjadi Rp 188,18 miliar dari Rp 210,94 miliar. 

Sekadar infromasi, hingga akhir kuartal ketiga 2021, total aset PPRE tercatat Rp 6,99 triliun atau terkerek tipis 1,37% dibanding akhir tahun 2020.

Sementara, total liabilitasnya naik 0,18% menjadi Rp 4,06 triliun dan total ekuitasnya meningkat 3,07% menjadi Rp 2,92 triliun.

Baca Juga: PP Presisi (PPRE) akan fokus kembangkan bisnis jasa pertambangan, ini alasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×