kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kuartal I-2016, laba bersih ACST melonjak 58%


Selasa, 26 April 2016 / 22:06 WIB
Kuartal I-2016, laba bersih ACST melonjak 58%


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Emiten konstruksi swasta, PT Acset Indonusa Tbk (ACST) mencetak kinerja positif sepanjang kuartal I-2016. Laba bersih perseroan tumbuh 58% secara year on year (yoy).

Berdasarkan lapran keuangan yang dirilis ACST, Selasa (26/4), perseroan berhasil mengantongi laba bersih Rp 19,23 miliar di kuartal I-2016, naik 58% dari Rp 12,11 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya. Ahasil laba per saham naik dari Rp 24 menjadi Rp 39.

Pertumbuhan kinerja anak usaha PT united Tractors Tbk (UNTR) tersebut seiring dengan pertumbuhan pendapatan 46% yoy menjadi Rp 457,6 miliar. Di samping itu, perseroan juga mencatatkan keuntungan sebesar Rp 283 juta dari entitas asoasiasi dan ventura bersama. Padahal pada periode yang sama tahun lalu justru merugi Rp 763 juta.

Pendapatan ACST kurtal pertama ini didapat dari jasa konstruksi dari pihak ketiga sebesar Rp 391,7 miliar, naik darp 274 miliar dan pendapatan kontruksi dari pihak berelasi naik dari Rp 31,6 miliar menjaid Rp 48,3 miliar.

Lalu pendapatan dari perdagangan naik dari Rp 335 juat menjadi Rp 9,2 miliar dan pendapatan penunjang jas akontruksi naik dari Rp 7,3 miliar menjadi Rp 8,3 miliar.

Total aset ACT per akhir Maret 2016 tercatat sebesar Rp 2,18 triliun, naik dari Rp 1,92 triliun pada periode akhir 2015. Jumlah liabilitasnya naik dari Rp 1,26 triliun menjadi Rp 1,49 triliun dan ekuitasnya naik dari Rp 664,8 miliar menjadi Rp 683,5 miliar.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×