Reporter: Elisabet Lisa Listiani Putri | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - Pemerintah menargetkan setoran dividen emiten Badan Usaha Milik Negara (BUMN) total Rp 43,69 triliun tahun depan. Target setoran ini naik 9,22% jika dibandingkan target setoran tahun ini Rp 40 triliun.
Sama seperti PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dan PT PP Tbk (PTPP), PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) juga menyatakan bahwa pihaknya akan tunduk dengan keputusan pemerintah terkait dengan besaran dividen tahun buku 2017 yang akan dibagikan tahun depan. "Sebagai perusahaan BUMN, tentu kami harus memberikan yang terbaik kepada pemerintah," kata Tambok P. Setyawati, Direktur Keuangan KRAS kepada KONTAN, Selasa (22/8).
Ia juga mengatakan bahwa tentunya dividen yang ditetapkan oleh pemerintah tersebut sudah memperhitungkan berbagai aspek termasuk rencana ekspansi perusahaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News