kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45998,34   4,74   0.48%
  • EMAS1.199.000 0,50%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Konflik dagang akan menekan IHSG, ini pilihan saham Valbury untuk trading


Selasa, 25 September 2018 / 08:03 WIB
Konflik dagang akan menekan IHSG, ini pilihan saham Valbury untuk trading
ILUSTRASI. Papan elektronik perdagangan saham di BEI


Reporter: Sanny Cicilia | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. China dan Amerika Serikat (AS) sama-sama telah memberlakukan tarif impor baru yang lebih tinggi sejak Senin (24/9). Pupusnya harapan rekonsoliasi kedua negara, dinilai analis, pada akhirnya bisa mengecewakan investor. 

Tim riset PT Valbury Sekuritas Indonesia menilai, konflik perdagangan kedua negara ini yang kian menajam menghilangkan rasa nyaman investor global, termasuk juga pelaku pasar di Bursa Efek Indonesia (BEI).

"Sikap investor ini kembali akan menimbulkan tekanan bagi IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) pada perdagangan saham hari ini," tulis Valbury dalam risetnya pagi ini, Selasa (25/9). 

Dalam perspektif teknikal, Valbury melihat level support IHSG di 5.853/5.824/5.771. Sedangkan level resistance di 5.935/5.988/6.017.

Beberapa saham yang bisa diperdagangkan hari ini antara lain:

BBCA: Trading Buy
• Close 23925, TP 24350
• Boleh buy di level 23800-23925
• Resistance di 24350 & support di 23800
• Waspadai jika tembus di 23800
• Batasi risiko di 23700

BBRI: Trading Buy
• Close 3010, TP 3090
• Boleh buy di level  2970-3010
• Resistance di 3090 & support di 2970
• Waspadai jika tembus di 2970
• Batasi risiko di 2950

JPFA: Trading Buy
• Close 2050, TP 2160
• Boleh buy di level  1995-2050
• Resistance di 2160 & support di 1995
• Waspadai jika tembus di 1995
• Batasi risiko di 1980

SSIA:  Trading Buy
• Close 492, TP 505
• Boleh buy di level  472-492
• Resistance di 505 & support di 472
• Waspadai jika tembus di 472
• Batasi risiko di 470

SAME:  Trading Buy
• Close 505, TP 540
• Boleh buy di level  488-505
• Resistance di 540 & support di 488
• Waspadai jika tembus di 488
• Batasi risiko di 484

TRAM:  Trading Buy
• Close 210, TP 242
• Boleh buy di level  193-210
• Resistance di 242 & support di 193
• Waspadai jika tembus di 193
• Batasi risiko di 190

Kemarin, IHSG ditutup melemah 1,27% atau turun 75,54 poin ke level 5.882. Sedangkan rupiah di pasar spot juga melemah ke level 14.866 per dollar AS.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×