kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.305.000   42.000   1,86%
  • USD/IDR 16.653   -5,00   -0,03%
  • IDX 8.164   -20,19   -0,25%
  • KOMPAS100 1.136   -7,73   -0,68%
  • LQ45 832   -5,41   -0,65%
  • ISSI 282   -1,61   -0,57%
  • IDX30 437   -3,69   -0,84%
  • IDXHIDIV20 503   -5,62   -1,10%
  • IDX80 128   -0,88   -0,68%
  • IDXV30 136   -1,98   -1,44%
  • IDXQ30 139   -1,42   -1,01%

Kisaran harga IPO Sejahteraraya Anugrahjaya adalah Rp 115-Rp 130


Senin, 21 Maret 2011 / 16:05 WIB
ILUSTRASI. Awan gelap menyelimuti kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Minggu (12/1/2020).


Reporter: Astri Kharina Bangun | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. PT Sejahteraraya Anugrahjaya yang merupakan perusahaan pengelola Rumah Sakit Mayapada yang akan segera melakukan penawaran saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Adapun kisaran harga saham perdananya adalah Rp 115 hingga Rp 130.

Sejahteraraya berencana melepas saham publik sebesar 13,55% atau 750 juta lembar saham pada penawaran saham perdana (initial public offering/IPO). Adapun IPO rencananya akan dilangsungkan pada awal April 2011.

"Dana yang diharapkan didapat sebesar Rp 90-Rp 100 miliar," ujar Direktur Evergreen Capital Securities Rudi Utomo yang merupakan penjamin IPO Sejahteraraya, Senin, (21/3).

Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan RS Mayapada di kawasan Lebak Bulus.

Sekedar catatan, RS Mayapada yang masuk dalam grup Mayapada tergabung dalam Mayapada Group. Tadinya, RS tersebut bernama RS Honoris yang
berlokasi di Modernland.

Rudi menambahkan, Price Earning Ratio (PER) Sejahteraraya sebesar 90x atau lebih besar daripada industri serupa di bidang rumah sakit di kawasan regional. Misalnya, di Singapura.

"Di luar negeri PER 20x-30x. Sejahteraraya PER-nya tingi tapi kita optimis karena ini perusahaan rumah sakit pertama yang listing di bursa Indonesia. Jadi, bisnisnya menjanjikan," tutur Rudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×