kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,65   -6,71   -0.72%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kinerja reksadana KISI Money Market Fund unggul, tumbuh 6,04% yoy


Selasa, 27 April 2021 / 19:32 WIB
Kinerja reksadana KISI Money Market Fund unggul, tumbuh 6,04% yoy
ILUSTRASI. Reksadana.


Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja pasar saham dan obligasi berfluktuasi tinggi. Sementara, kinerja reksadana pasar uang yang lebih stabil bisa menjadi pilihan investasi di tengah tingginya volatilitas pasar saham dan obligasi. 

Salah satu reksadana pasar uang yang berkinerja unggul adalah reksadana KISI Money Market Fund milik Kisi Asset Management. Berdasarkan data Infovesta Utama, Senin (26/4), reksadana tersebut berhasil catatkan kinerja 6,04% dalam setahun terakhir. 

Sebagai perbandingan, kinerja rata-rata reksadana pasar uang yang tercermin dalam Infovesta Money Market Fund Index tumbuh 4,30% di periode yang sama. 

Susanto Chandra, Chief Investment Officer Kisi Asset Management mengatakan kinerja reksadana KISI Money Market Fund bisa lebih unggul karena pengelolaan aset fokus pada obligasi korporasi yang memberikan kupon lebih tinggi dari bunga deposito. 

Baca Juga: Kinerja obligasi ciamik, reksadana pendapatan tetap paling moncer di pekan lalu

"Porsi obligasi korporasi berada di kisaran 40%-60% guna memanfaatkan imbal hasil agar berada di atas rata-rata," kata Susanto. 

Sementara itu Susanto memproyeksikan di kuartal II-2021 kinerja reksadana pasar uang tentunya akan stabil membukukan kinerja positif. Sedangkan, kinerja reksadana saham dan pendapatan tetap berpotensi masih akan bergerak fluktuatif. 

Susanto menyarankan investor yang memiliki tujuan jangka pendek bisa memanfaatkan reksadana pasar uang untuk meminimalisir volatilitas pasar yang tinggi. Namun, bagi investor jangka panjang, mereka bisa tetap memanfaatkan volatilitas saat ini untuk masuk secara bertahap di reksadana saham maupun reksadana pendapatan tetap. 

Selanjutnya: Reksadana pendapatan tetap jadi reksadana dengan kinerja terbaik di pekan lalu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×