kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Investor masih enggan tukar waran INVS


Selasa, 13 Januari 2015 / 19:09 WIB
Investor masih enggan tukar waran INVS
ILUSTRASI. rekomendasi saham teknikal pilihan sejumlah analis untuk hari ini (26/7)


Reporter: Amailia Putri Hasniawati | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. Hasil konversi waran PT Inovisi Infracom Tbk (INVS) masih minim. Perseroan baru mengantongi dana sekitar Rp 489,8 juta dari hasil konversi waran oleh para investor. Konversi waran tersebut berasal dari waran seri 1 dan waran dari saham bonus perseroan.

Jerry Djajasaputra, Direktur Utama INVS merinci, hinggga 31 Desember 2014, perseroan mendapat Rp 480,92 juta dari waran seri I perseroan diterbitkan pada 20 Mei 2010 lalu. Jumlah ini merupakan hasil konversi waran menjadi saham INVS sebanyak 534.358 waran. 

Adapun, total waran yang diterbitkan mencapai 312,8 juta waran. Berarti, masih ada 312,26 juta waran yang belum dikonversi. Kemudian, dari waran yang dibundel dengan saham bonus I, perseroan memperoleh dana sebesar Rp 8,35 juta. 

Jumlah waran yang telah dikonversi sebanyak 13.000 waran dari total 124,9 juta waran yang diterbitkan pada 22 Agusutus 2011 lalu itu. Dengan demikian, jumlah waran yang belum dikonversi masih 124,89 juta waran. 

Perseroan juga berhasil menjaring dana senilai Rp 528.000 dari 3.200 waran yang telah dikonversi. Waran ini adalah pemanis yang diberikan manajemen INVS kepada investor bersama dengan saham bonus II yang terbit pada 12 Juli 2013. Total waran yang diluncurkan mencapai 1,26 miliar waran.

Berdasarkan prospektus, hasil penerbitan dari waran-waran tersebut akan digunakan perseroan untuk belanja modal dan modal kerja. Biasanya, konversi waran dilakukan ketika harga saham lebih tinggi dari harga tebus waran ketika jatuh tempo. 

Harga saham INVS dalam setahun terakhir merosot tajam. Di Januari 2014, harga rata-rata saham INVS ada di posisi Rp 1.225 per saham. Namun, di akhir Desember 2014, harga saham INVS terjungkal ke level Rp 169 per saham. Pada penutupan hari ini, harga saham INVS bertengger di posisi Rp 138 per saham. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×