kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.846.000   69.000   3,88%
  • USD/IDR 16.804   66,00   0,39%
  • IDX 6.254   286,04   4,79%
  • KOMPAS100 892   48,19   5,71%
  • LQ45 707   37,74   5,64%
  • ISSI 193   7,28   3,92%
  • IDX30 373   19,75   5,60%
  • IDXHIDIV20 451   19,32   4,47%
  • IDX80 101   5,64   5,89%
  • IDXV30 106   4,60   4,54%
  • IDXQ30 123   5,40   4,59%

Intiland siapkan capex Rp 800 M di semester II


Kamis, 14 Agustus 2014 / 19:27 WIB
Intiland siapkan capex Rp 800 M di semester II
ILUSTRASI. 4 Cara Membuat Masker Wajah Alami untuk Anak-Anak, Rawat Sejak Dini


Reporter: Cindy Silviana Sukma | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Salah satu emiten pengembang properti PT Intiland Development Tbk (DILD) akan menyiapkan sekitar 60% capital expenditure alias belanja modal perusahaan di paruh kedua tahun ini.

Archied Noto Pradono, Direktur Pengelolaan Investasi dan Modal DILD memaparkan, sisa belanja modal yang berkisar Rp 700 miliar - Rp 800 miliar ini akan digunakan untuk biaya konstruksi pengembangan proyek properti dan akusisi lahan. "Kami akan fokus pada pengembangan superblok dan high residential di Jakarta dan Surabaya," ujarnya, Kamis (14/8).

Intiland akan mengandalkan penjualan dari sejumlah proyek existing yang lah direncanakan pada awal tahun, yang sudah diluncurkan seperti kawasan superblok South Quarter, kawasan perkantoran di Praxis dan Spazio di Surabaya, kondominium Regatta, 1Park Residences, dan Aeropolis.

Hingga semester satu lalu, marketing sales DILD mencapai Rp 1,18 triliun. Perseroan menargetkan penjualan sebesar Rp 2,8 triliun hingga akhir tahun 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×